Di Balik Gol Debut Rafael William di Timnas U-20 Indonesia: Baru Gabung 2 Hari, Tanpa Berlatih Normal
TRIBUNNEWS.COM - Baru bergabung 2 hari, calon pemain keturunan Timnas U-20 Indonesia, Rafael William Struick sudah mampu menyumbang gol untuk timnas U-20 Indonesia.
Atas kontribusinya, Rafael William mengaku bangga atas gol itu meski TImnas U-20 Indonesia harus tumbang 1-2 dari Slovakia, dalam laga lanjutan Costa Calida Region de Murcia Football Week di Pinatar Arena, Spanyol, Sabtu (19/11/2022).
Timnas U-20 Indonesia sebenarnya memimpin lebih dulu lewat gol yang dicetak Rafael William pada menit ke-28.
Baca juga: Hasil Timnas U-20 Indonesia vs Slovakia, Garuda Dikurung Tapi Unggul Lewat Gol Debut Rafael Struick
Baca juga: Sorotan Timnas U-20 Indonesia Kena Comeback Slovakia, Ronaldo Tendang Angin, Kaki Cahya Kena Injak
Striker Ado Den Haag itu menyontek umpan dari Dzaky Asraf yang membawa Garuda Nusantara memimpin.
Namun, Slovakia mampu membalikkan keadaan dan unggul lewat gol yang dicetak Timotei Jambor pada menit ke-81 dan Damian Kachut menit ke-84.
Timnas U-20 Indonesia pun harus menerima kekalahan dengan skor 1-2 dari Slovakia.
Berbicara setelah laga, Rafael Struick cukup senang dengan permainan timnas U-20 Indonesia di babak pertama sehingga bisa memimpin 1-0.
Sayangnya, Garuda Nusantara harus merelakan keunggulan di babak kedua.
Baca juga: Pengakuan Rafael William Seusai Cetak Gol Debut di Timnas Indonesia U-20: Kami Bertarung Luar Biasa
Baca juga: Puji Peforma Pemain Timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong: Wasit Memihak Slovakia
"Saya pikir kita memulai laga dengan baik, kami mencetak gol dan memimpin 1-0. Menekan dengan baik, energi yang bagus," kata Rafael Struick pasca-laga.
"Babak kedua cukup sulit, kami sudah bertarung sayangnya kami harus kalah," tambahnya.
Rafael Struick baru bergabung ke timnas U-20 Indonesia pada Kamis (17/11/2022).
Artinya ia baru dua hari bersama anak asuh Shin Tae-yong.
Rafael Struick melengkapi 4 pemain keturunan yang bergabung ke timas U-20 Indonesia.
Baca juga: Shin Tae-yong Beri Penilaian Empat Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia U-20: Skill Mantap