News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Darwin Nunez Kembali Flop, Gagal Cetak Gol dari Empat Peluang Emas Saat Melawan Aston Villa

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Reaksi striker Liverpool asal Uruguay, Darwin Nunez setelah gagal mencetak gol selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Aston Villa dan Liverpool di Villa Park Stadium, Birmingham, Inggris tengah pada 26 Desember 2022. Oli SCARFF / AFP

"Dunia akan menjadi tempat yang lebih membosankan tanpa Darwin Nunez," tambah penggemar lainnya.

Penyerang Liverpool asal Uruguay, Darwin Nunez, melakukan tembakan saat pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Aston Villa dan Liverpool di Villa Park Stadium, Birmingham, Inggris tengah pada 26 Desember 2022. Oli SCARFF/AFP (Oli SCARFF / AFP)

Terlepas dari penampilan buruknya, Darwin Nunez pantas mendapat penghargaan karena aksinya membuat Liverpool mendapat gol ketiga.

Aksi solo run Nunez, kemudian tendangannya yang ditepis Olsen akhirnya jatuh ke tangan Stefan Bajectic.

Kemudian tendangan Bajectic berhasil menembus gawang Robert Olsen.

Pemain asal Uruguay itu telah mencetak lima gol untuk Liverpool musim ini di Liga Inggris.

Serta, Darwin Nunez berhasil mencetak assists dua kali dalam gelaran Liga Inggris.

Terlepas dari kritikan tersebut, Darwin Nunez telah melewatkan tiga pertandingan di Liga Inggris.

Hal itu akibat hukuman kartu merah karena melakukan sundulan melawan Crystal Palace.

Jika saja penyelesaian akhirnya tidak buruk, Darwin Nunez pasti akan menjadi ancaman besar bagi semua tim.

Pasalnya Liverpool kini terus berusahan untuk terlibat dalam perburuan gelar.

Hingga pekan ke-17, Liverpool berada di peringkat keenam klasemen sementara Liga Inggris.

(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Pratama)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini