TRIBUNNEWS.COM- Liverpool mengklaim kemenangan 3-1 dalam pertandingan Boxing Day di Villa Park untuk meraih kemenangan ketiga berturut-turut di Liga Primer Inggris.
The Reds, Liverpool berharap bisa menutup akhir tahun dengan gemilang saat menjamu Leicester City dalam pekan ke-18 Liga Primer di Stadion Anfield, Sabtu (31/12) dini hari nanti.
Mohamed Salah, Virgil van Dijk, dan Stefan Bajcetic mencetak gol dalam perjalanan Liverpool meraih tiga poin di Villa Park (27/12).
The Reds sekarang meraih 25 poin untuk merayap ke peringkat enam klasemen sementara Liga Primer.
Mereka hanya terpaut lima poin dari Tottenham Hotspur di peringkat empat yang masih punya satu laga sisa.
Ini kali pertama The Kop meraup tiga kemenangan beruntun di liga musim ini.
Sebuah sinyal positif setelah sempat memulai musim dengan susah payah.
Baca juga: Jadwal Liga Inggris Pekan ke-18: Liverpool vs Leicester, Arsenal & MU Main Tandang
Kendati demikian, dikutip dari LiverpoolEcho, untuk duel di Anfield dini hari nanti, Pelatih Juergen Klopp kemungkinan akan melakukan perubahan dalam starting XI.
Saat melawan Villa, sang pelatih memasangkan Van Dijk dengan Joel Matip di lini tengah pertahanan.
Mengingat Matip beristirahat selama Piala Dunia, hal ini tidak terlalu mengejutkan.
Bek sentral lain, Ibrahima Konate baru saja akan mulai kembali berlatih, dan sepertinya belum siap untuk memulai pertandingan papan atas.
Tetapi jika Klopp ingin mengistirahatkan Matip menjelang jadwal Januari yang sibuk, maka dia bisa memilih Joe Gomez.
Bek berusia 25 tahun tersebut sering dipasang di posisi bek kanan selama beberapa bulan terakhir, kebanyakan sebagai pengganti Trent Alexander-Arnold.
Namun Klopp tahu bahwa posisi yang disukai Gomez adalah bek tengah.