Pria berpostur 178 sentimeter itu punya statistik mencolok dalam aspek menyerang dan bertahan.
Dilansir Transfermarkt, dari 59 laga yang sudah ia jalani di musim ini, torehan 13 gol dan 15 assist mampu ia sumbangkan untuk Benfica dan Argentina.
Diurusan bertahan, Enzo memiliki etos kerja yang brilian, FBref mencatat, pemain yang menimba ilmu di River Plate itu menorehkan 3.32 intersep per pertandingannya.
Catatan 2.94 per pertandingan perihal merebut bola juga menunjukkan bahwa Enzo begitu berguna untuk membantu tim dalam transisi menyerang ke bertahan.
Tak heran, mengapa pemilik nomor punggung 24 di Argentina itu menjadi magnet bagi tim-tim sebesar Paris Saint-Germain (PSG), Manchester United, hingga Liverpool untuk mendapat tanda tangannya.
Nama Enzo Fernandez juga keluar sebagai pemain muda terbaik di Piala Dunia 2022 mengalahkan pemain sekaliber Jude Bellingham dan Aurélien Tchouaméni.
Gakpo ke Liverpool
The Reds akan membayar 37 juta euro plus bonus, jika dikalkulasi transfer Cody Gakpo menuju Liverpool memakan biaya 50 juta euro.
Pemain berusia 23 tahun tersebut sebenarnya sudah menjadi incaran Manchester United sejak bursa transfer musim panas lalu.
Namun proses negosiasi berjalan cukup alot, Cody Gakpo menunda-nunda kesepakatan untuk mencari opsi klub lain.
Hingga akhirnya, Liverpool yang selama ini tak melakukan pergerakan apapun bertindak cepat guna memboyongnya menuju Anfield.
Dilansir Neil Jones (wartawan Goal), Liverpool hanya membutuhkan waktu 72 jam untuk menyelesaikan transfer Gakpo dari PSV.
The Reds bergerak cepat karena Jurgen Klopp menginginkannya untuk berada di dalam tim.
Pria berpostur 189 sentimeter itu adalah pemain yang dapat dimainkan di banyak posisi (versatile).