Berhasil mencetak gol cepat, membuat anak asuh Pioli itu makin percaya diri.
AC Milan pun hanya membutuhkan waktu 5 menit untuk mencetak gol kedua.
Jika Tonali tadi sukses memberi assist.
Kini giliran dia mencetak gol bagi Rossoneri.
Menerima umpan cut back dari Brahim Diaz, pria asal Italia itu langsung mengeksekusinya dengan sepakan kaki kanan.
Bola mengarah kencang ke pojok kiri gawang Ochoa.
AC Milan sudah unggul dua gol tanpa balas di menit 15'.
Rossoneri benar-benar menunjukkan dominasinya.
Salernitana yang tertinggal dipaksa untuk bermain bertahan.
Hampir saja gol ketiga lahir dari kaki Theo yang melakukan akselerasi.
Namun sepakan kaki kiri sang fullback mampu ditepis Ochoa dengan tangan kanannya.
Tiga menit berselang tepatnya di menit 38', giliran Giroud yang mendapat peluang emas.
Sayang, tendangan akrobatik striker Prancis itu masih tak menemui sasaran.
Hingga pertandingan babak pertama usai, skor bertahan.
AC Milan unggul 2-0 atas tuan rumah Salernitana.
Susunan Pemain:
Salernitana (3-5-2)
Ochoa; Lovato, Radovanovic, Fazio; Sambia; Coulibaly, Bohinen, Vilhena, Bradaric; Piatek, Dia.
Pelatih: Davide Nicola
AC Milan (4-2-3-1)
Tatarusanu; Calabria, Kalulu, Tomori, Hernandez' Bennacer, Tonali; Saelamaekers, Diaz, Leao; Giroud.
Pelatih: Stefano Pioli
(Tribunnews.com/Deivor)