News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala AFF 2022

Thailand & Teerasil Dangda: Ujian Pamungkas Sempurna Pertahanan Vietnam di Piala AFF 2022

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain Timnas Vietnam Phan Van Duc (kiri) berebut bola dengan pemain Timnas Thailand Teerasil Dangda saat pemain Vietnam Bui Tien Dung (kanan) menyaksikan pertandingan leg kedua semifinal sepak bola AFF Suzuki Cup 2020 antara Vietnam dan Thailand di National Stadium di Singapura, Minggu, (26/12/2021). (Roslan RAHMAN/AFP)

Khusus Teerasil Dangda, ia masih menjadi penyerang paling berbahaya meskipun usianya sudah menginjak 34 tahun.

Pemain yang saat ini memegang status top skor sepanjang massa dalam sejarah Piala AFF itu masih mampu tampil gacor di turnamen dua tahunan tersebut.

Teerasil Dangda tercatat sudah mampu mengoleksi enam gol dan dua assist dari penampilannya bersama Thailand di Piala AFF 2022.

Dengan koleksi enam golnya tersebut, Teerasil Dangda berhak menempatkan diri sebagai top skor sementara Piala AFF 2022.

Status top skor sementara tersebut seakan menjadi cara Teerasil Dangda mempertegas statusnya yang belum habis sebagai bomber mematikan milik Timnas Thailand.

Kini, teror Teerasil Dangda akan mengintai pertahanan Vietnam yang belum pernah kebobolan sama sekali sepanjang turnamen Piala AFF edisi kali ini.

Hingga pada akhirnya, Thailand dan Teerasil Dangda akan menjadi ujian pamungkas yang ideal bagi pertahanan Vietnam di Piala AFF 2022.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!

Berita Populer

Berita Terkini