TRIBUNNEWS.COM - Jelang Piala Dunia U20 2023, ada beberapa hal yang perlu diperbaiki pihak Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali.
Seperti yang diketahui, Stadion Kapten I Wayan Dipta menjadi salah satu venue Piala Dunia U20 2023 yang akan berlangsung pada 20 Mei-11 Juni mendatang.
Mengingat Piala Dunia U20 yang hanya tinggal hitungan bulan, tentu pihak Stadion Kapten I Wayan Dipta harus segera menyelesaikan sejumlah pekerjaan rumah yang ada.
Baca juga: Sambut Piala Dunia U20 2023, Pemkot Surabaya Percantik Destinasi Wisata dan Inisiasi Kawasan Eropa
Pasokan Listrik Harus Aman
Dikutip dari TribunBali.com, satu hal yang perlu dipersiapkan adalah masalah energi.
Tentu, aspek listrik menjadi salah satu hal yang riskan dan harus dipersiapkan dengan baik.
Terlebih lagi, Piala Dunia U20 2023 adalah turnamen besar.
Insiden listrik padam di tengah pertandingan tentu tidak boleh terjadi.
Dengan adanya sejumlah persiapan, maka insiden lampu lapangan padam dapat terkendali.
Maka dari itu, perlu adanya sinergi dari pemerintah daerah dan PLN.
Ditinjau Langsung Tim perwakilan Mabes Polri
Saat ini, Stadion Kapten I Wayan Dipta juga telah ditinjau langsung oleh Tim perwakilan Mabes Polri.
Belum lama ini, Kepala Kepolisian Daerah Provinsi Bali (Kapolda Bali), Irjen Putu Jayan Danu Putra mengecek langsung kesiapan Stadion Kapten I Wayan Dipta.
Kala itu, dihadiri pula pihak Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Bali.