Sebelum kedatangan Yevhen PSS Sleman sulit untuk menang.
Laskar Sembada hanya mampu peroleh empat kemenangan hingga paruh musim kompetisi.
Walaupun bermain kreatif dilini tengah, Kim Jeffrey cs tak mampu jebloskan bola ke gawang lawan.
Gawang PSS Masih Perawan
PSS Sleman mampu menjaga rekor clean sheet selama dua pertandingan di Liga 1 Indonesia.
Hal tersebut termasuk jarang untuk diperoleh Laskar Sembada.
Melalui pencapaian itu Seto Nurdiantoro mengepresiasi peforma anak asuhnya.
“Dua kali clean sheet tentunya saya apresiasi perjuangan pemain. Termasuk penampilan dua bek tengah Nur Diansyah dan Ifan Nanda Pratama yang mudah-mudahan bisa menjadi motivasi bagi yang lain. Namun demikian, masih ada catatan yang juga harus diperbaiki oleh kedua pemain ini kedepannya,” ujar Seto Nurdiyantoro dilansir melalui laman resmi PT Liga Indonesia Baru (LIB), Sabtu (28/1/2023).
Namun badai datang di pekan yang datang.
PSS Sleman akan bertandang ke Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), markas Persib Bandung, Minggu (5/2/2023).
Tentunya Maung Bandung mengincar kemenangan penuh ketika bermain di kandang.
Ditambah Persib Bandung sedang puncaki klasemen sementara Liga 1 Indonesia.
Motivasi tinggi untuk menjaga asa juara yang terakhir kali didapatkan pada tahun 2014 silam.
Skuad asuhan Luis Milla juga sedang dalam trend sangat mengagumkan dengan 12 laga tidak terkalahkan.
(Tribunnews.com/Bayu Panegak)