TRIBUNNEWS.COM - PSM Makassar secara resmi memperpanjang kontrak Bernardo Tavares sebagai pelatih kepala Juku Eja.
Tak tanggung-tangung, Pasukan Ramang telah menambah durasi kontrak pelatih asal Portugal tersebut selama tiga tahun.
Artinya Bernardo Tavares akan menahkodai PSM hingga kompetisi musim 2025/2026.
Dirut PT PSM, Sadikin Aksa menjelaskan alasan memperpanjang kontrak Bernardo Tavares.
Menurut hasil evaluasi paruh musim, Bernardo Tavares mencatatkan langkah positif.
“Perpanjangan kontrak ini setelah evaluasi capaian PSM Makassar di Liga 1 musim 2023/2024 hingga putaran pertama selesai,” terang Sadikin Aksa dikutip dari situs resmi klub.
Baca juga: Klasemen Liga 1 2022 Seusai Egy Cetak Gol Debut, Luis Milla Sebut Persib di Level yang Sangat Tinggi
Selain itu, Sadikin Aksa berharap Bernardo Tavares mampu membangun PSM menjadi tim yang kuat.
Sadikin Aksa juga berharap Bernardo Tavares bisa mengembangkan potensi pemain muda Akademi PSM, sebagai akar skuad senior.
Dalam konferensi pers, Bernardo Tavares menyempatkan untuk mengucapkan terima kasih atas kesempatan kembali menahkodai PSM.
“Terimakasih atas kepercayaan ini. Kami akan bekerja keras bersama-sama. Saya juga tidak lupa untuk meminta dukungan dari para suporter,” terang Bernardo Tavares.
Baca juga: Arema FC Main di Stadion PTIK Jakarta, Kontra PSM Makassar Besok Sabtu 4 Februari
Di bawah asuhan Bernardo Tavares, PSM berhasil mentereng di kancang internasional.
PSM sempat mencapai Final Zona Asia Tenggara AFC Cup musim 2022.
Lalu PSM juga masuk semifinal Piala Presiden 2022 lalu.
Musim ini, PSM kembali bergelut di papan puncak klasemen Liga 1.