Senin, 20/2/2023
- Spezia vs Juventus, pukul 00.00 WIB.
- AS Roma vs Verona, pukul 02.45 WIB.
Selasa, 21/2/2023
- Torino vs Cremonese, pukul 02.45 WIB.
Pada pertandingan terakhir, Inter Milan hanya bisa bermain imbang 0-0 melawan Sampdoria.
Kini mereka akan kembali menghadapi lawan yang cukup alot, yaitu Udinese.
Pasukan Simone Inzaghi harus memenangkan laga ini jika tak ingin Partenopei makin nyaman duduk di puncak klasemen Liga Italia.
Bergeser ke pertandingan lain, AC Milan akan bertamu ke kandang Monza.
Usai menjalani laga dengan begitu buruk pada beberapa pertandingan terakhir, AC Milan berhasil bangkit dengan menundukkan Torino di Liga Italia dan Tottenham Hotspur di Liga Champions.
Kali ini mereka kembali butuh meraih tiga poin untuk merangsek naik ke empat besar.
Kemudian, Juventus akan dijamu oleh Spezia.
Laga ini terbuka untuk dimenangkan oleh Si Nyonya Tua sebab Spezia sedang berada di peringkat ke-17 dengan 19 poin.
(Tribunnews.com/Deni)