Luar Biasanya Piala Dunia U-20 Bagi Ketua Umum PSSI Erick Thohir: Pertaruhan Martabat Bangsa 94 Hari Lagi
Laporan Wartawan Tribunnews.com Rahmat W. Nugraha
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia menjadi hal yang luar biasa bagi Ketua Umum PSSI terpilih periode 2023/2027 Erick Thohir.
Erick Thohir menilai gelaran Piala Dunia U-20 2023 akan menjadi pertaruhan martabat bangsa. Hal ini menjadi tantangan sangat berat mengingat Piala Dunia U-20 2023 dihelat tidak lama lagi.
Sebagai informasi, Piala Dunia U-20 2023 di mana Indonesia menjadi tuan rumah, akan berlangsung mulai Sabtu, 20 Mei 2023 hingga Minggu, 11 Juni 2023.
Adapun pernyataan tersebut disampaikan Erick Thohir setelah ia resmi menjadi Ketua PSSI terpilih pada Kongres PSSI di Hotel Shangri-La Jakarta, Kamis (16/2/2023).
Baca juga: Gebrakan Erick Thohir Jadi Ketua Umum PSSI, Rombak Statuta, Usulkan 25 Persen Keterwakilan Perempuan
"Dan tentu tugas terberat 94 hari lagi. Kita menghadapi kejuaraan dunia umur 20. 94 hari lagi, ini angka hari yang bener-bener luar biasa. Ini event terbesar kedua daripada FIFA, dan tidak mungkin Indonesia (dalam) sepuluh tahun dapet kejuaraan dunia U20," kata Erick Thohir kepada awak media di Hotel Shangri-La Jakarta, Kamis (16/2/2023).
Soal martabat bangsa, Erick Thohir menejelaskan, hal itu tidak hanya soal penyelenggaraan turnamen di mana Indonesia menjadi tuan rumah.
Turnamen itu juga menyangkut prestasi Timnas Indonesia U-20 yang akan ikut berkompetisi.
Soal Timnas Indonesia U-20 dan persiapannya, Erick Thohir mengungkapkan akan melakukan apa yang dia mampu agar anak asuh Shin Tae-yong bisa berbicara banyak di di Piala Dunia U-20 2023.
Baca juga: Erick Thohir: Arti Kemenangan Buat Saya Bukanlah Duduki Jabatan Ketua Umum PSSI
"Tentu untuk tim nasional saya akan segera bebicara pada pelatih dan pemain, apa yang bisa saya support untuk mereka. Mereka berikan yang terbaik. Tidak mudah, tapi coba kami berikan yang terbaik," tutupnya.
Diketahui, Erick Thohir terpilih jadi Ketua Umum PSSI periode 2023-2027 dalam Kongres Luar Biasa PSSI Kamis (16/2/2023).
Kepastian itu ia dapatkan seusai meraih 64 suara, sementara saingannya, La Nyalla Mattalitti meraih 22 suara.
"Erick Thohir 64 suara, AA La Nyalla Mattalitti 22 suara. Dengan ini Erick Thohir menjadi Ketua Umum PSSI periode 2023-2027," tulis staf PSSI dalam grup PSSI Pers, Kamis (16/2/2023).
Dengan perolehan suara tersebut, dua calon lainnya yakni Arif Putra Wicaksono dan Doni Setiabudi tidak mendapatkan suara.