News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Asia U20 2023

Empat Sorotan Media Vietnam ke Skuad Timnas U-20 Indonesia: Shin Tae-yong Bikin Syok Park Hang-seo

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat diwawancarai usai acara pelepasan Timnas Indonesia U-20 ke Uzbekistan di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Jumat (24/2/2023).

Empat Sorotan Media Vietnam ke Skuad Timnas U-20 Indonesia: Shin Tae-yong Bikin Syok Park Hang-seo

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong membuat sejumlah hal mengejutkan yang menjadi sorotan media Vietnam jelang gelaran Piala Asia U-20 2023.

Diketahui, Shin Tae-yong  sudah menetapkan 23 pemain skuad Timnas U-20 Indonesia untuk Piala Asia U-20 2023, sejumlah catatan menjadi perhatian serius media Vietnam.

Timnas U-20 Indonesia terbang ke Uzbekistan pada Jumat (24/2/2023) malam WIB dan baru akan menggelar latihan perdana sehari berselang pada Minggu (26/2/2023).

Baca juga: Pengakuan Jujur Shin Tae-yong Jelang Piala Asia U20: Timnas U-20 Indonesia Masih Sering Salah Oper

Baca juga: Gantikan Peran Marselino di Timnas U-20, Arkhan Fikri Janjikan Hal Ini di Piala Asia U-20 2023

Sebelumnya 23 nama sudah dipilih Shin Tae-yong mengisi skuad Timnas U-20 Indonesia untuk Piala Asia U-20 2023 yang digelar pada 1-18 Maret 2023 di Uzbekistan.

Keluarnya nama-nama terpilih itu menjadi sorotan salah satu media Vietnam, TheThao247.vn, sejumlah catatan penting yang menarik diulas lebih dalam. 

Setidaknya ada 4 sorotan tajam TheThao247.vn, menanggapi pemilihan pemain yang dilakukan Shin Tae-yong, berikut di antaranya.

Baca juga: Tanda-Tanda Karier Marselino Ferdinan Cerah di Eropa, Pelatih KMSK Deinze: Dia di Atas Rata-rata

Marselino Dicoret

Pemain muda Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan, menjadi trending topik Twitter, Selasa (3/1/2023). (Instagram @pssi)

Menurut TheThao247.vn, Indonesia tidak akan diperkuat 'Dewa Ganas' dari sosok Marselino Ferdinan yang didepak dari skuad.

Marselino Ferdinan termasuk dalam 7 pemain yang dicoret Shin Tae-yong dari skuad timnas U-20 untuk Piala Asia U-20 2023.

"Secara khusus, absennya Dewa Ganas, Marcelino Ferdinan yang mengecewakan para penggemar sepak bola Negeri Sepuluh Ribu Pulau," tulis TheThao247.vn.

Pemain Bintang

Pesepak bola Timnas U-20 Indonesia, Hokky Caraka membawa bola pada pertandingan uji coba internasional melawan Tim Nasional U-20 Guatemala di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa (21/2/2023). Indonesia harus menelan kekalahan dari Guatemala dengan skor 1-0.TRIBUNNEWS/HERUDIN (TRIBUNNEWS/HERUDIN)

Meski tak diperkuat Marselino, TheThao247.vn meyakini beberapa bintang mampu memberi angin segar bagi permainan Timnas U-20 Indonesia di Piala Asia U-20 2023.

Nama-nama tersebut di antaranya, Hokky Caraka, Rabbani Tasnim, Hugo Samir, Ronaldo Kwateh dan Sulthan Zaky.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini