TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Manchester United, Erik Ten Hag menyampaikan keluh kesahnya soal Newcastle United jelang pertandingan final Piala Liga Inggris alias Carabao Cup 2022/2023.
Jadwal perebutan gelar juara Piala Liga Inggris antara Manchester United vs Newcastle United akan berlangsung di Stadion Wembley, Minggu (26/2/2023) pukul 23.30 WIB.
Erik Ten Hag berupaya meraih trofi pertamanya bersama Manchester United dalam waktu singkat.
Pelatih asal Belanda itu di ambang trofi pertama setelah tujuh bulan melatih Setan Merah.
Baca juga: Begini Rekor Pertemuan Antara Manchester United vs Real Betis, Lawan Setan Merah dari Spanyol Terus
Jika menang atas Newcastle, Piala Liga Inggris akan jadi gelar pertama ManchesterUnited setelah enam tahun, sementara bagi The Magpies akan meraih trofi pertama di level elite setelah 68 tahun.
Tidak hanya itu, musim ini bisa jadi Piala Liga Inggris pertama bagi Newcastle. Newcastle pernah ke final Piala Liga pada 1975/1976, namun jadi runner up.
Setan Merah diuntungkan catatan seputar dominasinya atas The Magpies dalam tiga pertemuan di final berbagai kompetisi.
Penguasa Old Trafford ini selalu menang atas Newcastle saat kedua tim berduel di final.
Sejarah kedua tim mencatat tiga kali bertemu di final, termasuk Community Shield.
MU menang 2-0 di final Piala FA 1998/1999, menang 4-0 di Community Shield 1996/1997, dan menang 4-2 di Community Shield 1952/1953.
Jelang pertandingan, kedua tim memiliki modal untuk urusan tren performa. MU lagi bagus-bagusnya, terlebih setelah menyingkirkan Barcelona dari Liga Eropa menjadi motivasi berlipat bagi Rashford dkk.
Sedangkan The Magpies, mereka dalam tren kurang baik setelag gagal mengukir kemenangan di tiga laga terakhir.
Meski demikian, MU tahu benar Newcastle United adalah lawan yang menyebalkan.
Tim besutan Eddie Howe itu punya karakter amat mengandalkan fisik, alot, dan amat disiplin sehingga sulit ditembus.