TRIBUNNEWS.COM - Leg kedua 16 besar Liga Champions 2022/2023 akan tersaji tengah pekan ini, (8-9/3/2023).
Bisa dibilang leg kedua 16 besar Liga Champions ini ada misi tersendiri bagi tim-tim Inggris.
Pada leg pertama lalu, empat tim asal Inggris melempem dan tak ada satupun yang menang atas lawannya.
Mulai dari Chelsea yang melanjutkan tren negatifnya di Liga Inggris, pasukan Graham Potter juga terseok saat bertemu wakil Bundesliga Borrusia Dortmund.
The Blues dipecundangi 1-0 saat melawat ke Signal Iduna Park markas Dortmund.
Nasib tak jauh berbeda juga dialami oleh Tottenham Hotspurs saat bermain di Italia melawan AC Milan.
Antonio Conte yang rela mendampingi tim setelah melakukan operasi empedu, harus melihat pasukannya kalah tipis 1-0 dari AC Milan.
Baca juga: Jadwal Liga Champions Pekan Ini: Chelsea vs Dortmund, Bayern Munchen vs PSG Live SCTV & Vidio
Sementara hasil lebih buruk dialami oleh Liverpool saat menjamu tim raksasa Spanyol, Real Madrid.
Setelah sempat unggul 2-0 di 15 menit pertama, The Reds justru terkena comeback apik El Real.
Lima gol berhasil digelontorkan Real Madrid ke gawang Alisson Becker yang membuat kedudukan berakhir dengan skor 2-5.
Tim Inggris lainnya, yakni Manchester City juga gagal meraih kemenangan saat bertemu RB Leipzig.
The Cityzens hanya bisa bermain imbang saat melawat ke Red Bull Arena.
Hasil minor di leg pertama 16 besar Liga Champions yang diraih tim asal Inggris ini sudah sepatutnya untuk diperbaiki.
Dari empat tim asal Inggris itu, hanya tiga tim yang telah menunjukkan sinyal kebangkitan, kecuali Spurs.