News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Bhayangkara FC Takluk oleh PSM Makassar, Gendut Doni: Cuaca di Sini Sangat Panas

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain PSM Makassar, punya harapan juara di pekan 31 Liga 1 2022/2023

BhayangkaraFC Takluk oleh PSM Makassar, Gendut Doni: Cuaca di Sini Sangat Panas
 
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Tren positif Bhayangkara FC dalam meraih kemenangan akhirnya putus saat menghadapi PSM Makassar di Stadion Gelora B.J Habibie, Parepare, Sulawesi Selatan, Jumat (17/3/2023).

Dalam laga ini, Bhayangkara FC takluk dengan skor 3-1.

Tiga gol PSM Makassar dicetak oleh Ananda Raehan 21’, Kenzo Nambu 70’ dan Ramadhan Sananta 90’. Sedangkan satu gol Bhayangkara FC dicetak oleh Anderson Salles.

Baca juga: PSM Makassar vs Bhayangkara FC, Gendut Doni: Tanpa Adam Najem, No Problem

Asisten pelatih Bhayangkara FC, Gendut Doni mengatakan kekalahan kali ini karena para pemain banyak melakukan kesalahan dan cuaca panas di Stadion Gelora B.J Habibie juga jadi kendala.

“Selamat untuk PSM, main sangat solid. Memang ada beberapa Miss komunikasi di tim kami, terlebih kita semua tahu cuaca di sini panas jadi kendala kita juga,” kata Gendut Doni.

“Kedepan kit akan mempersiapkan tim lebih baik lagi karena di depan nanti ada tim besar juga yang akan kita hadapi,” sambungnya.

Hal senada juga diakui Muhammad Hargianto. Gelandang serang Bhayangkara FC itu mengatakan rekan-rekannya hilang fokus sehingga para pemain PSM Makassar dengan mudah membobol gawang Bhayangkara FC

“Ya, selamat untuk kemenangan PMS, pertandingan tadi sengit. Siapa yang lebih siap mereka yang akan cetak gol, dan kita melakukan beberapa kali kesalahan, kemudian PSM bisa memanfaatkan itu. Kedepan saya dan teman-teman harus bisa memperbaiki konsentrasi lagi,” kata Hargianto.

Kekalahan ini membuat tren positif Bhayangkara FC yang tak terkalahkan dari enam laga akhirnya harus putus.

Tim berjuluk The Guardians tersebut pun kini masih tertahan di peringkat ketujuh Liga 1 2022/2023.

Sementara itu, kemenangan membawa PSM Makassar semakin dekat dengan gelar juara. Satu kali kemenangan pada laga selanjutnya bakal membuat tim berjuluk Juku Eja tersebut dipastikan menjadi kampiun Liga 1 musim ini.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini