Jadwal Babak Kualifikasi Euro 2024 Kamis hingga Minggu Ini: Perancis vs Belanda dan Italia vs Inggris
TRIBUNNEWS.COM - Jadwal Babak Kualifikasi Euro 2024, sejumlah partai 'big match' akan berlangsung dalam pertandingan jeda internasional pada akhir pekan ini.
Adapun pertandingan pertama dari babak kualifikasi ini akan berlangsung pada Kamis (23/3/2023) hingga Minggu (26/3/2023).
Terdapat dua partai big match dalam pertandingan pertama kualifikasi Piala Eropa 2024, yakni laga Prancis vs Belanda dan Italia vs Inggris.
Baca juga: Shin Tae-yong Imbau Pemain Ganti Hari Berpuasa, Ini Deretan Pemain Dunia yang Tetap Puasa Ramadan
Baca juga: Lionel Messi Ngotot Pulang ke Barcelona, Sergi Roberto: Kami Sambut dengan Tangan Terbuka
Partai Italia vs Inggris di Grup C kualifikasi Piala Eropa 2024 seakan menjadi partai ulangan dari Final Piala Eropa 2020 lalu yang kemudian dimenangkan oleh Gli Azzurri, julukan dari Timnas Italia.
Sementara itu, laga antara Perancis vs Belanda di Grup B akan menjadi laga debut bagi Kylian Mbappe yang pertama kali mengemban tugas sebagai kapten Timnas yang baru pasca pensiunnya Hugo Lloris dan Raphael Varane.
Adapun pertandingan Perancis vs Belanda juga menjadi laga debut dan kembalinya Ronald Koeman sebagai pelatih utama dari tim Oranje yang menggantikan Louis van Gaal pasca Piala Dunia 2022 Qatar.
Tim-tim besar lainnya seperti Portugal dan Spanyol mendapatkan lawan yang relatif lebih mudah dalam laga pertama kualifikasi Piala Eropa 2024.
Portugal akan menghadapi Liechtenstein di Grup J, sementara Spanyol akan menghadapi Norwegia yang dipastikan tidak diperkuat oleh Erling Haaland dalam grup A.
Baca juga: Dua Klub yang Bisa Jadi Tujuan Messi Jika Hengkang dari PSG, Ikuti Jejak Maradona ke Napoli?
Laga Portugal vs Liechtenstein juga menjadi laga debut kepelatihan pertama dari Roberto Martinez bersama dengan Cristiano Ronaldo dkk.
Sementara itu Zlatan Ibrahimovic bersama dengan Swedia akan bersua dengan Belgia yang kini dikepalai oleh pelatih baru, Domenico Tedesco dalam laga pertama di grup F.
Polandia yang baru saja ditangani oleh Fernando Santos akan menghadapi Republik Ceko dalam pertandingan pertama dari grup E.
Berikut di bawah adalah jadwal dari pertandingan pertama kualifikasi Piala Eropa 2024:
Jadwal Pertandingan Pertama Kualifikasi Piala Eropa 2024