Sempat keluar spekulasi bahwa pemain berusia 38 tahun itu akan mengakhiri karier internasionalnya setelah Piala Dunia 2022.
Tetapi kedatangan Roberto Martinez membawa angin segar kembali bagi Ronaldo.
"Ini episode yang berbeda untuk kita semua. Energinya bagus, positif, itu yang paling penting," tambahnya. "Ada udara segar sekarang, ide dan mentalitas yang berbeda," ungkapnya.
Selama membela Portugal, CR7 telah mencatatkan 196 penampilan sejak Agustus 2003.
Catatan Transfermarkt, selama periode itu, Ronaldo telah menymbang 118 gol dan 43 assist dengan total 15.488 menit bermain.
(Tribunnews.com/Ali)