Pemain Timnas Belanda ini memang telah dikaitkan dengan Man United selama berbulan-bulan.
Dia tampil mengesankan di Bundesliga musim ini, menyumbang 13 gol dalam 26 pertandingan liga, catatan yang sangat impresif untuk seorang bek.
Atas minat Man United terhadap Frimpong, Plettenberg men-tweet:
“Pembicaraan antara agen [Frimpong] Jeffrey Lemmert dan Man Utd telah dimulai!"
“[Pembicaraan] putaran pertama sangat positif. Ten Hag mengagumi pemain tersebut."
“Frimpong terbuka untuk [meninggalkan] Leverkusen di musim panas. Kontrak hingga 2025.”
Sebagai catatan, pemain asal Belanda, yang pernah menjadi bagian dari akademi Manchester City, punya lonjakan harga jual yang meroket dari €10 juta (£8 juta) menjadi € 35 juta (£30 juta) selama membela Leverkusen, menurut Transfermarkt.
Man United Merangsek ke Empat Besar
Arsenal masih kokoh di puncak klasemen Liga Inggris 2022-2023.
Di lain sisi, Manchester United merangsek ke empat besar. Man United berhasil meraih kemenangan tipis 1-0 atas Brentford dalam partai tunda pekan ke-25 Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris 2022-2023.
Laga Man United vs Brentford dalam jadwal Liga Inggris berlangsung di Stadion Old Trafford pada Kamis (6/4/2023) dini hari WIB.
Satu-satunya gol Man United ke gawang Brentford dibukukan oleh Marcus Rashford pada menit ke-27.
Hasil ini mengantarkan Man United berada di peringkat keempat klasemen Liga Inggris seusai mengumpulkan 53 poin dari 28 pertandingan.
Sementara itu, Arsenal masih bercokol di peringkat pertama klasemen Liga Inggris dengan catatan 72 poin dari 29 laga.
Arsenal tampak kokoh di puncak klasemen.
Sebab, skuad beralias The Gunners unggul delapan poin dari pesaing terdekat, Man City. Man City bertengger di peringkat kedua klasemen Liga Inggris setelah mengemas 64 angka dari 28 pertandingan. (oln/*)