News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Hanya Titip Nama saat PSM Juara Liga 1, Kiper Pelapis Juku Eja Ukir Rekor Pemanis

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kiper pelapis PSM Makassar, Harlan Suardi mencatatkan rekor tersendiri setelah Juku Eja berhasil angkat trofi Liga 1 musim ini.

TRIBUNNEWS.COMĀ - Kiper pelapis PSM Makassar, Harlan Suardi mencatatkan rekor tersendiri setelah Juku Eja berhasil angkat trofi juara Liga 1 musim ini.

Harlan berhasil mengangkat trofi juara di kasta Liga 3, Liga 2 dan Liga 1 dalam kurun waktu yang secara berurutan.

Perolehan ini didapat oleh Harlan Suardi saat berseragam Persis Solo dan Pesijap Jepara.

Baca juga: Prediksi Skor PSIS vs PSM Liga 1, Link Live Streaming, Head to Head dan Perkiraan Susunan Pemain

Harlan Suardi didatangkan oleh Bernardo Tavares pada awal musim kompetisi Liga 1 2022/2023.

Bermain bersama Juku Eja, kiper asli Makassar tersebut belum mencatatkan penampilan sama sekali.

Posisi penjaga gawang utama PSM musim ini menjadi milik Reza Pratama.

Bernardo Tavares telah memainkannya selama 32 pertandingan.

Pemain yang juga kelahiran Sulawasi Selatan, tepatnya Parapare tersebut mampu ukir 13 cleansheet hingga pekan ke 33.

Reza merupakan kiper muda yang berbakat.

Baru berumur 18 tahun ia telah promosi menuju skuad senior dari Akademi PSM Makassar.

Kini kiper 22 tahun tersebut menjadi saingan berat Harlan Suardi.

Baca juga: Jadwal Liga 1 Hari Ini, PSIS vs PSM Makassar, Laskar Pinisi Bidik 3 Poin Meski Sudah Juara

Harlan sebelumnya merupakan kiper andalan dari Persijap Jepara.

Pemain berumur 22 tahun sempat tampa klub selama sembilan bulan sebelum dipinang Persijap pada Oktober 2019.

Kontraknya dengan Babel United tidak diperpanjang pada paruh musim 2019.

Bersama Laskar Kalinyamat, Harlan mampu tampil konsisten di gelaran Liga 3 Nasional.

Penampilan tersebut dibayar mahal saat Persijap berhasil menjuarai Liga 3 Nasional 2019.

Skor 3-1 untuk menutup kemenangan Pesrijap atas PSKS Cimahi di Stadion Pakansari, Bogor (29/12/2019).

Baca juga: Penuhi Nazar, Tujuh Pemain Gunduli Kepala Seusai PSM Makassar Juara Liga 1 2022

Harlan meneruskan rekor apik saat mengawal gawang Persijap di Liga 2 2021/2022.

Tampil selama sembilan kali, Harlan mampu catatkan tiga kali cleansheet.

Peformanya yang apik di fase grup membuat Persis Solo kepincut.

Persijap yang tidak lolos dari fase grup akhirnya meminjamkan pemainnya.

Laskar Sambernyawa menggunakan jasanya di babak play-off Liga 2.

Harlan sukses catatkan cleansheet saat Persis berlaga di Grup A Perempat Final.

Gawang Laskar Sambernyawa aman dari ancaman Sriwijaya FC dan Persiba Balikpapan.

Pasca-peforma debutnya di Perempat Final, Jacksen F. Tiago yang kala itu menangani Persis terus menggunakan jasanya.

Harlan menjadi aktor promosi Persis Solo ke Liga 1.

Penampilannya mampu membuat rekannya bermain lebih percaya diri.

Harlan hanya kemasukan masing-masing satu gol saat babak Semifinal lawan Dewa United dan Final kontra Rans Nusantara FC.

Persis Solo berhasil menang 2-1 atas Rans Nusantara FC di Stadion Pakansari, Bogor (30/12/2021).

Baca juga: Jika Marc Klok Setia, Mungkin Senasib dengan Wiljan Pluim, Bawa PSM Juara Liga 1 Musim Ini

Penjaga gawang Persis Solo, Harlan Suardi (ketiga kiri) dan bek Persis, Fabiano Beltrame (kedua kiri) berebut bola atas dengan striker RANS Cilegon FC, Cristian Gonzales (keempat kiri) dalam laga babak final Liga 2 2021 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis (30/12/2021) malam. Persis Solo keluar sebagai juara Liga 2 2021 setelah berhasil menumbangkan RANS Cilegon FC dengan skor 2-1 (1-0). Warta Kota/Yulianto (Warta Kota/Yulianto)

Kini rekor mempromosikan klub Liga 3 dan Liga 2 berlanjut ke Liga 1.

Kendati demikian, Harlan memang tidak memberika kontribusi langsung.

Ia hanya penghias bangku cadangan selama hampir satu musim.

Namun rekor yang didapatkannya tidak mampu disamai oleh siapapun.

(Tribunnews.com/Bayu Panegak)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini