News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Pesta Juara Liga 1 PSM Makassar Terancam Rusak, Pelatih Borneo FC Ingin Curi Tiga Poin di Laga Akhir

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sukses gilas RANS Nusantara FC, kini pelatih Borneo FC, Pieters Huistra bertekad merusak pesta juara Liga 1 PSM Makassar. Skuad Borneo FC merayakan kemenangan di pertandingan Lilga 1 musim 2022/2023

TRIBUNNEWS.COM - Sukses gilas RANS Nusantara FC, kini pelatih Borneo FC, Pieter Huistra bertekad merusak pesta juara Liga 1 PSM Makassar.

Diketahui, Borneo FC baru saja meraih kemenangan telak saat menjamu RANS Nusantara FC pada pekan ke-33 Liga 1.

Bermain di Stadion Segiri, Samarinda, Minggu (9/4/2023), duel Borneo FC vs RANS Nusantara berakhir dengan skor 4-2 untuk kemenangan tuan rumah.

Gol dari Borneo FC masing-masing dicetak oleh, Adam Alis (3'), Matheus Pato (11' dan 84'), kemudian gol Stefano Lilipaly (75').

Sementara gol balasan RANS Nusantara FC dicetak oleh Makan Konate (38') dan Mohammad Kevy Syahetian (90').

Selebrasi striker Borneo FC, Matheus Pato setelah membobol gawang RANS Nusantara pada hasil Liga 1 pekan 33 di Stadion Segiri, Minggu (9/4/2023) malam WIB. (Instagram @borneofc.id)

Atas kemenangan tersebut, kini Borneo FC semakin menempel ketat Persija Jakarta yang berada di peringkat ketiga.

Tim berjuluk Pesut Etam itu hanya berjarak tiga poin dengan Macan Kemayoran.

Selain itu, brace gol Matheus Pato saat melawan RANS Nusantara itu membuat namanya kian kokoh di tabel top skor Liga 1.

Kini Pato berada di peringkat pertama dengan perolehan 25 gol. Ia berjarak 3 gol dengan David da Silva yang berada di peringkat kedua tabel top skor Liga 1.

Setelah sukses meraih kemenangan terakhir di kandang, pelatih Borneo FC, Pieters Huistra membocorkan kunci penampilan apik Stefano Lilipaly cs.

Menurut Pieters Huistra, anak asuhnya telah bermain sesuai dengan apa yang telah disiapkan selama berlatih.

Meski begitu, pelatih asal Belanda itu juga melekukan sedikit evaluasi yang membuat timnya kecolongan sehingga membuat RANS berhasil mencetak dua gol.

"Skema serangan berjalan baik dengan keunggulan di menit awal," kata Pieters Huistra yang dikutip dari laman resmi LIB.

"Serta saya harus melakukan evaluasi di lini pertahanan karena kebobolan dua gol," sambungnya.

Baca juga: Hasil Borneo FC vs RANS Nusantara: Cetak 2 Gol, Pato Bawa Pesut Etam Menang & Rebut Puncak Top Skor

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini