News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Bali United vs PSIS Semarang, 5 Besar Harga Mati, Misi Wajib Menang Spaso di Laga Pamungkas

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penyerang Bali United, Ilija Spasojevic saat mengeksekusi tendangan penalti saat laga melawan Peris Solo, pada lanjutan pekan ke-27 Liga 1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Senin (27/2/2023).

TRIBUNNEWS.COM - Penyerang Bali United, Ilija Spasojevic alias Spaso menargetkan timnya untuk meraih kemenangan di pertandingan terakhir Liga 1.

Diketahui, pertandingan Bali United akan menjalani laga terakhir melawan PSIS Semarang di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (12/4/2023).

Kemenangan menjadi target mutlak bagi Bali United kala menjamu PSIS Semarang.

Sebab, jika gagal meraih kemenangan maka posisi mereka di peringkat 5 klasemen Liga 1 rawan tergusur.

Skuad Bali United sebelum bertanding di Liga 1 2022/2023 (Instagram @spasogol)

Diketahui, saat ini Bali United mengoleksi 51 poin, berjarak satu poin dengan Madura United di peringkat ke enam.

Jelang pertandingan melawan PSIS Semarang, penyerang Bali United, Ilija Spasojevic mengaku bahwa timnya kini sedang dalam motivasi tinggi untuk meraih tiga poin.

"Semua pemain sudah siap untuk laga besok (malam ini)dan kami ingin menutup laga terakhir musim ini dengan kemenangan," kata Spasojevic yang dikutip dari laman Baliutd.com.

Lebih lanjut, Penyerang berusia 35 tahun itu mengatakan bahwa Bali United mengalami musim ini dengan sulit.

Pasalnya, ia dan rekan-rekannya harus mengungsi ke Sleman, dikarenakan Stadion Kapten I Wayan Dipta harus streril karena sempat jadi calon venue pelaksanaan Piala Dunie U20 2023.

Sehingga, Ilija Spasojevic Cs tak bisa mendapat dukungan langsung dari suporter setianya.

Sehingga hal itu disebut menjadi salah satu penyebab turunnya performa jawara Liga 1 musim lalu tersebut.

"Kami tahu musim ini sangat sulit untuk kami jalankan karena jauh dari keluarga dan dukungan dari suporter," ujar Spasojevic.

"Mudah-mudahan pertandingan besok kami bisa selesaikan dengan kemenangan dan musim depan bisa balik lagi bermain di Bali," sambungnya.

Baca juga: Prediksi Skor Bali United vs PSIS Semarang: Ambisi Teco Raih Kemenangan di Laga Pamungkas Liga 1

Namun rupanya keinginan Spasojevic untuk meraih kemenangan saat melawan PSIS Semarang tidak akan mudah.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini