News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

SEA Games 2023

Dua Striker Sukses Gusur Hokky Caraka di Timnas U22 Indonesia, Ada Anak Emas Shin Tae-yong

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Striker Timnas U22 Indonesia, Hokky Caraka telah dicoret Indra Sjafri jelang keberangkatan SEA Games 2023.

TRIBUNNEWS.COM - Striker Timnas U22 Indonesia, Hokky Caraka telah dicoret Indra Sjafri jelang keberangkatan SEA Games 2023.

Tampaknya Timnas U22 Indonesia, bakal bertumpu kepada dua sosok striker yang salah satunya andalan Shin Tae-yong.

Walupun belum diputuskan secara bulat, kerangka tim Garuda Muda telah terbentuk.

Total 20 pemain akan memperjuangkan medali emas SEA Games Kamboja.

Baca juga: Timnas U22 Indonesia Wajib Waspada, Filipina Siapkan Pemain Naturalisasi untuk SEA Games 2023

Indra Sjafri mengkonfirmasi melakukan pencoretan kepada Hokky Caraka.

Hokky Caraka namanya sedang naik daun setelah Piala Dunia U20 dibatalkan.

Stiker PSS Sleman tersebut paling lantang dalam melakukan protes terhadap peristiwa itu.

Momen paling teringkat ialah sindiran Hokky Caraka terhadap Ganjar Pranowo, Gubernur Jawa Tengah.

Kolase pertemuan Hokky Caraka dan Ganjar Pranowo (Instagram @ganjar_pranowo)

Kini setelah tidak memperkuat Timnas U20 Indonesia, Hokky Caraka masuk panggilan Indra Sjafri.

Hokky merupakan salah satu jebolan Timnas U20 yang turut Pemusatan Latihan (TC) SEA Games.

Nama lain seperti Muhammad Ferrari, Dony Tri Pamungkas, Daffa Fasya, Achmad Maulana Syarif, Ronaldo Kwateh dan I Made Tito.

Pesepak bola Timnas U-22 Indonesia, Hokky Caraka (kanan) melakukan serangan ke gawang Timnas U-22 Lebanon dalam laga kedua International Friendly Match antara Timnas U-22 Lebanon melawan Timnas U-22 Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (16/4/2023) malam. Pertandingan berakhir dengan skor 0-1 (0-1) untuk keunggulan Tim Garuda Muda. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

Dilansir melalui BolaSport, Indra Sjafri telah membeberkan status terakhir Hokky Caraka.

Indra Sjafri mengkonfirmasi telah mencoretnya pascapertandingan terakhir kontra Lebanon.

Hokky berhasil tampil dan membantu kemenangan 1-0 pada leg kedua (16/4/2023).

Kendati demikian pemain jebolan Garuda Select sudah tidak mengikuti TC lanjutan.

"Hokky Caraka hari ini nggak ada, jadi hari ini Hokky Caraka tidak hadir sudah dua kali latihan," kata Indra Sjafri kepada wartawan termasuk BolaSport.com pada Rabu (19/4/2023).

"Dan kita tidak mengikutsertakan lagi setelah pertandingan uji coba lawan Lebanon," tambahnya.

Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri saat diwawancarai usai memantau timnya menjalani internal game di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Rabu (19/4/2023). (Tribunnews/Abdul Majid)

Posisi penyerang utama tampaknya bakal milik Ramadhan Sananta.

Stiker PSM Makassar sebelumnya merupakan orbitan Shin Tae-yong di Piala AFF 2022.

Selepas membela Garuda Senior, Ramadhan Sananta langsung gacor.

Pemain kelahiran Daik Lingga, berhasil menyabet top skor klub dengan 11 gol.

Senada dengan Shin Tae-yong, Indra Sjafri tampaknya tertarik mematenkannya sebagai striker utama.

Penyerang PSM Makassar, Ramadhan Sananta melakukan selebrasi. (Liga Indonesia Baru)

Tidak hanya Ramadhan Sananta, ada nama Titan Agung yang menjadi opsi lain.

Titan merupakan striker milik Bhayangkara FC.

"Jadinya kita panggil Sananta, Sananta masuk," kata Indra Sjafri.

"Kita coba Sananta, Titan, dan kita berusaha mencari tadi yang paling susah itu mencari 3 orang pemain yang bisa bermain di 2-3 posisi."

Selebrasi dua pemain Bhayangkara FC, Andik Vermansyah (kiri) dan Titan Agung (kanan) saat merayakan gol di Liga 1 2022. (Instagram @titan_abf)

(Tribunnews.com/Bayu Panegak)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini