TRIBUNNEWS.COM - Faktor kelelahan bisa menjadi ancaman bagi Manchester City untuk meraih gelar treble winner di musim ini.
Ambisi Manchester City untuk meraih tiga trofi di musim ini, yakni Liga Inggris, Piala FA dan Liga Champions, terancam buyar karena jadwal pertandingan yang padat.
Man City baru saja memastikan diri lolos ke semifinal Liga Champions setelah menyingkirkan Bayern Munchen dengan agregat 4-1.
Pelatih Man City Pep Guardiola senang timnya bisa lolos ke semifinal Liga Champions untuk ketiga kalinya secara beruntun.
Ini sekaligus menjaga asa untuk membuat sejarah dengan meraih treble winner di musim ini masih terjaga.
Namun demikian, The Citizens tak memiliki banyak waktu untuk istirahat karena pada Sabtu nanti mereka akan kembali berlaga d semifinal Piala FA melalui Sheffield United.
Baca juga: Manchester City Punya Senjata Rahasia, Juara Liga Champions Harusnya Bukan Lagi Angan-angan
Jika City ingin mencapai kedua final utama untuk memiliki peluang meraih treble, mereka harus memainkan 13 pertandingan lagi musim ini hingga 10 Juni mendatang.
Setelah kemenangan melawan Bayern, Pep mengeluhkan timnya dilanda kelelahan yang cukup berat.
Mereka akan menatap laga-laga krusial dalam beberapa pekan kedepan. Ia mengakui saat ini adalah momen krusial yang cukup sulit untuk timnya.
"Kami kelelahan," kata Guardiola, dikutip dari Sky Sports.
“Saya tidak tahu bagaimana kami pulih untuk bermain melawan Sheffield United [di semifinal Piala FA]. Sekarang adalah momen yang sulit untuk pertandingan pada hari Sabtu.
Jika menang, City akan menunggu hasil dari pertandingan melawan Brighton vs Man United dan akan memainkan partai final pada 3 Juni mendatang.
Baca juga: Real Madrid, Manchester City & Duo Milan Berebut Ciptakan Final Idaman Liga Champions
Jadwal krusial Man City tak berhenti disitu saja, mereka akan kembali berlaga di Liga Inggris lima hari kemudian, yakni pada 27 April menghadapi rival utama di perebutan trofi juara Premier League, Arsenal.
Laga ini akan menjadi tajuk 'final Liga Inggris' di musim ini. Jika menang, City bisa memangkas jarak poin dengan Arsenal yang saat ini terpaut 4 poin menjadi satu poin saja.