Pada SEA Games 2023 kali ini Port FC menyumbang striker muda, Teerasak Poeiphimai.
Teerasak Poeiphimai merupakan andalan dari Port FC selama musim kompetisi.
Pemain berumur 20 tahun telah tampil sebanyak 23 kali musim ini.
Total delapan gol dan tiga assist telah ia bukukan untuk Port FC.
Sedangkan bagi Timnas Thailand, sosoknya juga dianggap penting.
Teerasak Poeiphimai telah membela skuad Gajah Perang sedari SEA Games 2022 Vietnam.
Penampilan Teerasak Poeiphimai harus puas dengan perolehan medali perak.
Skuad Gajah Perang harus takluk 1-0 atas Vietnam di final.
Kini Port FC beserta Madam Pang dihadapkan dengan dilema untuk melepaskan pemainnya.
Sebelumya federasi sepak bola Thailand telah membujuk Madam Pang untuk melepaskan Teerasak Poeiphimai.
Madam Pang sempat enggan melepas Teerasak Poeiphimai sesuai jadwal keberangkatan Timnas Thailand.
Rencana awal, Teerasak Poeiphimai akan ditahan hingga pertandingan penentuan Port FC rampung.
Port FC sedang dalam perebutan peringkat tiga klasemen Liga Thailand.
Posisi tersebut berpengaruh kepada nasib Port FC berlaga di Liga Champions Asia (LCA).
Terdapat tiga pertandingan terakhir hingga 12 Mei 2023 yang akan dimainkan Port FC.
Sehingga pada mulanya, Madam Pang baru menginzikan Teerasak Poeiphimai pergi selepas jadwal tersebut.
Namun tampaknya Madam Pang berubah pikiran.
Dilansir melalui Thanhnien.vn, Teerasak Poeiphimai diizinkan untuk memperkuat Thailand sesuai jadwal.
(Tribunnews.com/ Siti N/ Bayu Panegak)