News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Bursa Transfer Liga 1: Persib Amankan 3 Bintang Timnas U-20 Indonesia, Ada Pemain Kesayangan STY

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Duel bola udara Alex Martins diapit dua pemain Persib Daisuke Sato dan Kakang Rudianto dalam pertandingan tunda pekan ke-18 Liga 1 2022-2023 antara Persib Bandung vs Bhayangkara FC, yang berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat (24/3/2023).

Bursa Transfer Liga 1: Persib Amankan 3 Bintang Timnas U-20 Indonesia, Ada Pemain Kesayangan STY

TRIBUNNEWS.COM - Menyongsong Liga 1 2023/2024 mendatang, Persib Bandung mulai aktif dalam bursa transfer Liga 1, termasuk soal memperpanjang kontrak pilar yang menjadi aset tim.

Pada bursa transfer Liga 1 kali ini, Persib dilaporkan secara resmi mempertahankan tiga pemain timnas U-20 Indonesia.

Diketahui, tiga pemain tersebut dipanggil untuk tampil di Piala Asia U-20 2023 lalu.

Baca juga: Bursa Transfer Persib: Siapa Masuk Daftar Pemain Incaran Luis Milla? Maung Lepas Bayu Fiqri

Pemain tersebut yakni Ferdiansyah, Kakang Rudianto, dan Robi Darwis.

Mereka bahkan jadi pemain andalan di tubuh skuad Garuda Nusantara.

Di klub pada Liga 1 musim ini mereka sudah mulai mendapatkan menit bermain.

Ferdiansyah tampil dalam 5 pertandingan besama Persib.

Dua pemain lain mendapatkan menit bermain yang lebih banyak.

Kakang bermain dalam 11 pertandingan dan Robi Darwis mencatatkan 17 pertandingan.

Menuju Liga 2023/2024, tiga pemain ini mendapatkan perpanjangan kontrak.

Selain itu, di Persib ketiga pemain ini mendapatkan rekomendasi untuk diperpanjang kontraknya.

Luis Milla juga merupakan pelatih yang memberikan kepercayaan penuh kepada pemain-pemain muda Persib.

Baca juga: Ciro Alves Malah Melempem, Dilepas ke Persis Solo? Bos Persib: Tunggu Pengumumannya

Bek Persib Bandung, Kakang Rudianto (depan), tampak melakukan selebrasi seusai mencetak satu gol dalam laga pekan ke-21 Liga 1 2021 di Stadion Gelora Ngurah Rai, Bali, 29 Januari 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Baca juga: Berebut Tiket Liga Champions, Man United Bisa Sambil Merem, Klopp: Liverpool Sudah Terlambat

Bagi Robi Darwis, musim keduanya diharapkan bisa lebih maksimal.

Apalagi, Liga 1 musim lalu jadi awal dia mendapatkan promosi ke tim senior.

Dia menegaskan jika akan membalas kepercayaan dari pelatih Luis Milla.

Selain itu, pemain berusia 17 tahun ini jadi andalan saat berada di timnas kelompok umur di bawah asuhan Shin Tae-yong.

“Tentu saja, saya harus kerja keras lagi. Saya akan berusaha berkontribusi lebih."

"Apalagi saya punya harapan bisa berprestasi bersama tim."

"Itu yang ingin saya capai untuk membalas kerpercayaan ini (perpanjangan kontrak),” kata Robi Darwis.

Pesepak bola Persib Bandung, Robi Darwis (tengah) hendak menendang bola dalam laga lanjutan BRI Liga 1 2022/2023 antara Dewa United melawan Persib Bandung di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Rabu (14/12/2022) malam. Pertandingan berakhir imbang dengan skor 1-1 (1-0). TRIBUNNEWS/MUHAMMAD NURSINA (TRIBUNNEWS/MUHAMMAD NURSINA)

Sementara itu, Kakang Rudianto menegaskan jika kontrak baru ini akan coba dimaksimalkan.

Dia menegaskan siap dipasang di posisi mana saja tergantung kebutuhan tim.

“Saya sebagai pemain harus bisa mengikuti taktik dari pelatih kalau kita mau dipasang."

"Saya mau dan siap main di posisi manapun, saya siap untuk bermain," kata Kakang.

(BolaSport/*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini