Ada beberapa nama pelatih asing yang akan menjalani debut di Liga Indonesia.
Nama pertama yakni Marian Mihai dari PSS Sleman.
Lalu Marcelo Rospide yang menggantikan Divaldo Alves sebagai pelatih Persik Kediri.
Madura United menunjuk Mauricio Souza sebagai pelatih.
Satu tim yang belum mengumumkan pelatih yakni Rans Nusantara FC yang beberapa waktu lalu mencopot Rodrigo Santana.
Pada Liga 1 musim depan ada 10 pelatih asing yang masih bertahan.
Termasuk tiga tim papan atas musim lalu yakni PSM Makassar (Bernardo Tavares), Persija Jakarta (Thomas Doll), dan Persib Bandung (Luis Milla).
Selain itu ada nama lain yakni Pieter Huistra (Borneo FC), Stefano Cugurra (Bali United), Luis Elmundo (Persita Tangerang) Leonardo Medina (Persis Solo), Gilbert Aguis (PSIS Semarang), Aidil Sharin (Persikabo 1973), dan Jan Olde Riekrink (Dewa United).
(BolaSport/*)