News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Prediksi Line-up Liverpool vs Fulham Liga Inggris: Kehilangan Dua Pemain, Klopp Berharap Keajaiban

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Manajer Liverpool asal Jerman Jurgen Klopp memeluk striker Liverpool asal Portugal Diogo Jota (kanan) di lapangan setelah pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Liverpool dan Leicester City di Anfield di Liverpool, Inggris barat laut pada 10 Februari 2022. - Liverpool memenangkan pertandingan 2- 0. (Photo by Oli SCARFF / AFP)

TRIBUNNEWS.COM - Simak prediksi line-up Liverpool vs Fulham dalam lanjutan Liga Inggris pekan 34, Kamis (4/5/2023).

Meskipun ditinggal dua pemain, Jurgen Klopp berharap kepada satu strikernya untuk siap di pertandingan nanti malam.

Laga Liverpool vs Fulham akan digelar di Stadion Anfield, kick-off jam 02.00 WIB dinihari.

Baca juga: Viral Video Thomas Tuchel Peloroti Celana Sadio Mane, Chelsea Naksir Si Mantan Bintang Liverpool?


Ialah Diogo Jota, striker Liverpool yang diharapkan Klopp untuk tersedia di laga nanti malam.

Dilansir laman Liverpool, Klop menceritakan mengapa Jota dianggap pemain yang tangguh.

Pasalnya Jota kerap berbenturan dengan pemain lawan, namun tetap dapat bermain.

Klopp berharap Jota dapat mengulang momen pertandingan saat melawan Tottenham Hotspur, Minggu (30/4/2023).

Baca juga: Tengilnya Juergen Klopp Cuma Bisa Disetop Hukuman, Satu Liverpool Berdoa Gegara Selebrasi Lebay

Diogo Jota selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester City dan Liverpool di Stadion Etihad di Manchester, 10 April 2022. (Photo by Paul ELLIS / AFP) (AFP/PAUL ELLIS)

"Dia (Jota) mengalami cedera saat melawan West Ham (27/4)," ujar Jurgen Klopp, Selasa (2/5/2023).

"Namun saat melawan Tottenham (30/4) ia tetap bisa bermain, meskipun tulang rusuknya memar," tambah Klopp.

"Jota bisa bermain tanpa suntikan (obat) apapun."

"Namun selepas pertandingan terakhir (lawan Tottenham) Jota masih diragukan."

"Tapi saya harap (keajaiban) dia dapat pulih untuk nanti malam."

Baca juga: Jurgen Klopp Terancam Sanksi karena Ucapannya kepada Wasit Saat Liverpool Menang 4-3 atas Tottenham

Manajer Liverpool Jerman Jurgen Klopp tersenyum saat para pemainnya melakukan pemanasan menjelang pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Chelsea dan Liverpool di Stamford Bridge di London (GLYN KIRK / AFP)

Selain Jota, Klopp telah memastikan dua pemain Liverpool yang absen.

Ialah Roberto Firmino dan Naby Keita yang harus absen menghadapi Fulham.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini