TRIBUNNEWS.COM- Pelatih Arsenal, Mikel Arteta punya cara jitu untuk membangkitkan motivasi para pemain.
Jelang duel Arsenal kontra Newcastle, dia memutar kembali video duel musim lalu di Stadion St James Park saat The Gunners kalah 2-0.
Kekalahan di pekan ke-37 itu membuat Arsenal tersingkir dari zona Liga Champions, dan memicu kata-kata kasar keluar dari mulut Arteta saat itu.
Kiper Arsenal, Aaron Ramsdale mendeskripsikan video yang diputar Arteta sebelum mereka meninggalkan hotel menuju stadion lawan.
"Manajer menunjukkan kepada kami klip film dokumenter tahun lalu, menunjukkan kepada kami semua wajah dan staf kami.
termasuk, menunjukkan betapa sakitnya perasaan kami. Kami memiliki keinginan membara bahwa itu tidak akan sama hari in," katanya dikutip dari Daily Mail.
Misi Arteta berhasil. The Gunners berhasil membalas dendam dengan menekuk Newcastle 0-2 dalam pekan ke-25 Liga Primer, Minggu (7/5).
Tendangan jarak jauh Martin Odegaard, dan gol bunuh diri dari Fabian Schar memastikan kemenangan 2-0 di St James' Park.
Arteta menjelaskan pemikirannya terkait pemutaran lagi video tersebut.
"Kami harus merasakannya. Tidaklah cukup hanya dengan membicarakannya, kami harus merasakannya, melihatnya, mengenali wajah kami… perasaan bahwa kami tidak melakukan cukup banyak pada hari itu, kami harus memperbaikinya," ujar pelatih asal Spanyol
"Kata kuncinya adalah rasa sakit hati. Hal itu kemudian menimbulkan keinginan untuk balas dendam. Saya pikir mereka memiliki itu hari ini di hati mereka," ujar Arteta.
Dia menambahkan, "Ketika Anda memiliki emosi yang kami miliki tahun lalu di ruang ganti, Anda harus merasakannya lagi,
menyadari betapa jahatnya mereka dan kemudian menemukan cara untuk mendekati permainan secara berbeda karena tuntutan akan berbeda dari sebelumnya.
Anak-anak melakukannya dengan sangat baik jadi saya sangat bangga dengan mereka," katanya.
Dengan kemenangan ini, Arsenal Arsenal sekarang hanya satu poin di belakang Manchester City –yang masih punya satu laga di tangan.