Untuk lini pertahanan Indra Sjafri dapat memasang Muhammad Ferarri dan Komang Teguh.
Kedua pemain tersebut sempat berduet dengan Rizky Ridho saat posisi Dewangga lebih dimajukan sebagai gelandang bertahan.
Duet Ridho dan Ferarri terjadi saat laga kedua fase grup kontra Myanmar.
Sedangkan untuk Komang terjadi saat pertandingan terakhir kontra Timor Leste.
Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Sepak Bola SEA Games 2023 Timnas U22 Indonesia vs Kamboja, Live di RCTI
Untuk posisi lini bek sayap kiri yang biasa dihuni Pratama Arhan dapat digantikan oleh Mohammad Haykal Alhafiz.
Rekrutan terbaru PSIS Semarang tersebut belum mencatatkan satu penampilan di SEA Games 2023.
Peluang terbuka untuk Indra Sjafri menjajal pemainnya.
Sedangkan di lini bek kanan Timnas U22 Indonesia memiliki opsi memasang Bagas Kaffa.
Lalu pemain muda terbaik Liga 1 2022/2023, Rio Fahmi berkemungkinan dicadangkan.
Baca juga: Head to Head Timnas U22 Indonesia vs Thailand atau Vietnam di Semifinal SEA Games 2023
Untuk posisi lini tengah, tampaknya sulit menggantikan peran Marselino Ferdinan sebagai motor penyerangan.
Dengan kata lain, posisi segitiga lini tengah tampaknya tidak ada perubahan yang berarti.
Marselino akan berduet dengan Dewangga yang juga menjadi langganan.
Sedangkan Ananda Raehan dan Beckham Putra akan berebut untuk satu posisi untuk tiga gelandang tengah Garuda Muda.
Baca juga: SEA Games 2023: Timnas U22 Indonesia Hanya Butuh Tiga Langkah Untuk Pecahkan Rekor Vietnam
Sedangkan di lini depan tampaknya posisi sayap kanan akan tetap diberikan untuk Fajar Fathur Rahman.