News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Arab Saudi

Langkah Mengejutkan Cristiano Ronaldo, Sempat Lirik Arsenal sebelum ke Al Nassr

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penyerang Timnas Portugal Cristiano Ronaldo merayakan gol keempat timnya selama pertandingan kualifikasi Euro 2024 melawan Liechtenstein di stadion Jose Alvalade pada 23 Maret 2023. Cristiano Ronaldo disebut sempat mempertimbangkan untuk pindah ke Arsenal sebelum memutuskan hijrah ke Al Nassr.

TRIBUNNEWS.COM - Masa depan Cristiano Ronaldo sempat menjadi misteri setelah dirinya putus kontrak dengan Manchester United pada bursa transfer musim dingin lalu.

Pada akhirnya, Cristiano Ronaldo menjatuhkan pilihan untuk melanjutkan karier di Liga Arab Saudi bersama Al Nassr.

Namun sebuah hal mengejutkan diungkapkan jurnalis sekaligus teman Cristiano Ronaldo, Piers Morgan.

Penyerang Timnas Portugal Cristiano Ronaldo merayakan gol ketiga timnya saat pertandingan kualifikasi Euro 2024 melawan Liechtenstein di stadion Jose Alvalade pada 23 Maret 2023. Cristiano Ronaldo disebut sempat mempertimbangkan untuk pindah ke Arsenal sebelum memutuskan hijrah ke Al Nassr. (CARLOS COSTA / AFP)

Baca juga: Cristiano Ronaldo Bukan Dibuang Manchester United, Setan Merah Setengah Mati Tahan CR7

Piers Morgan mengatakan Cristiano Ronaldo sempat melirik Arsenal sebagai destinasi baru selepas pindah dari Manchester United.

Menurutnya, kedatangan Ronaldo ke Emirates akan membuat Arsenal semakin garang di depan gawang lawan.

Selain itu Cristiano Ronaldo juga bisa membuat laju Arsenal di fase-fase krusial makin stabil.

"Hina saja sesuka kalian, tetapi jika Arsenal mendatangkan Ronaldo ketika meninggalkan Manchester United hingga akhir musim ini, sebagaimana yang akan dia lakukan dahulu, Arsenal akan memenangkan gelar liga," ungkap Piers Morgan dikutip dari laman 90min.

"Dia tahu untuk memenangkan trofi besar."

"Ia juga tahu untuk mencetak gol di saat yang paling penting," lanjutnya.

Pada akhirnya, Cristiano Ronalo hijrah ke Al Nassr pada bursa musim dingin lalu.

Penyerang Al Nassr Cristiano Ronaldo (kanan) dihadang pemain Al Raed Damjan Dokovic pertandingan sepak bola Liga Pro Saudi antara Al-Nassr dan Al-Raed di Stadion Taman al-Awwal di ibu kota Saudi, Riyadh pada 28 April 2023. (AFP)

Ia mendapat bayaran fantastis untuk merumput bersama tim yang berlaga di Liga Arab Saudi tersebut.

CR7 juga dalam misi membantu Al Nassr meraih gelar juara Liga Arab Saudi yang menjadi idaman.

Sayangnya ambisi CR7 dan Al Nassr masih tertahan oleh Al Ittihad yang menguasai klasemen Liga Arab Saudi.

Al Nassr terpaut tiga angka dari pemuncak klasemen, Al Ittihad.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini