News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Dunia U20

Nasib Timnas Israel di Piala Dunia U20 2023 di Ujung Tanduk, Terancam Angkat Koper Duluan

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Nasib Timnas Israel di Piala Dunia U20 2023 semakin terancam. Rawan tersingkir karena hadapi Jepang di laga pamungkas. Penyerang Israel Ahmad Ibrahim bereaksi setelah berakhirnya pertandingan sepak bola Grup C Piala Dunia U20 Argentina 2023 antara Senegal dan Israel di stadion Diego Armando Maradona di La Plata, Argentina, pada 24 Mei 2023.

TRIBUNNEWS.COM - Nasib Timnas Israel di Piala Dunia U20 2023 semakin terancam.

Tim yang semapt ditolak bermain din Indonesia itu terancam gagal tembus babak penyisihan.

Pasalnya, Timnas Israel hanya bisa meraih satu kali imbang dari dua laga di fase Grup C Piala Dunia U20 2023.

Hal itu membuat nasib Timnas Israel di Piala Dunia U20 2023 berada di ujung tanduk.

Para pemain Israel berpose sebelum dimulainya pertandingan sepak bola Grup C Piala Dunia U-20 Argentina 2023 antara Senegal dan Israel di stadion Diego Armando Maradona di La Plata, Argentina, pada 24 Mei 2023. (AFP/LUIS ROBAYO)

Diketahui, Israel berada di Grup C Piala Dunia U20 bersama Kolombia, Jepang dan Senegal.

Seluruh tim telah memainkan dua laga dan artinya satu laga terakhir menjadi penentuan dua tim yang akan lolos ke babak 16 besar.

Sejauh ini, tim yang berhasil tampil sempurna dengan dua kali menang adalah Argentina, Amerika Serikat, Kolombia, dan Nigeria.

Apes bagi Timnas Israel, tim yang berstatus debutan Piala Dunia U20 ini bisa angkat koper duluan.

Pasalnya, Timnas Israel sudah melakoni dua laga di Piala Dunia U20 2023.

Hasilnya, sekali kalah dari Kolombia dengan skor 1-2, dan imbang 1-1 dari Senegal.

Sejatinya, pada dua laga tersebut Timnas Israel berhasil unggul dan mencetak gol duluan.

Namun, lawan-lawannya berhasil menyamakan kedudukan dan comeback di menit-menit akhir.

Gelandang Israel Roy Navi bereaksi pada akhir pertandingan sepak bola Grup C Piala Dunia U20 Argentina 2023 antara Senegal dan Israel di stadion Diego Armando Maradona di La Plata, Argentina, pada 24 Mei 2023. (AFP/LUIS ROBAYO)

Nasib sial Israel sepertinya bakal berlanjut di laga pamungkas fase grup.

Pasalnya Israel akan menghadapi sang runner-up Grup C sementara, Jepang.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini