Kebengalan Balotelli di luar lapangan tidak terbayarkan dengan aksinya di dalam lapangan.
Balotelli terbilang minim kontribusi untuk FC Sion karena jarang bermain dan menurun insting golnya.
Itu terbukti ketika Balotelli hanya mencatatkan 6 gol dan 1 assists dalam 21 penampilan.
Menyesal
Menyikapi situasi tersebut, Direktur olahraga FC Sion yakni Barth Constantin angkat bicara.
Ia menyesal telah tertarik mendatangkan Balotelli yang tidak bisa membawa pengaruh positif.
“Itu adalah kesalahan merekrut Balotelli dan saya akui saya benar-benar salah menilainya," buka Barth Constantin dikutip dari laman Football-Italia.
"Kedatangan pemain seperti ini membawa semangat, itu sinetron musim panas."
“Dia seharusnya membiarkan kami mengambil langkah maju dengan 20 gol. Sayangnya, dia hanya mencetak lima gol dan tidak menampilkan performa yang kami harapkan," sesalnya.
Kode Pulang Kampung
Terlepas kabar miring tersebut, Mario Balotelli sempat memberi kode untuk pulang kampung ke Liga Italia.
Beberapa waktu lalu, seorang fans berkomentar di postingan Instagram story Balotelli dan menginginkan Balo bermain ke Napoli.
Awalnya Balotelli memasang kotak 'Ajukan saya pertanyaan' di Instagramnya. Seorang fans lalu berkomentar dengan menulis 'Saya ingin melihat anda di Naples'.
Balo pun meneruskan komentar tersebut ke Osimhen dan meminta pendapatnya terkait hal ini.