Dua tim yang berada di posisi pertama dan runner-up klasemen masing-masing grup, akan dipastikan lolos ke putaran final Piala Dunia 2026.
Sedangkan peringkat ketiga dan keempat di babak ketiga ini masih akan bertarung di babak keempat.
Pada babak keempat ini, akan ada enam tim yang bertanding.
Nantinya, enam tim tersebut akan bersaing memperebutkan dua tiket yang akan dibagikan kepada masing-masing juara grup babak keempat.
Sedangkan untuk tiket Playoff akan diperebutkan oleh dua tim yang finis sebagai Runner Up grup di babak keempat.
Nantinya tim tersebut akan bertarung di babak kelima yakni babak Antarkonfederasi.
Sehingga, wakil Asia yang bisa merebut tiket play-off harus mengalahkan wakil konfederasi lainnya demi mendapatkan satu tiket ke putaran final Piala Dunia 2026.
Jika menilik dari skema di atas, Timnas Indonesia yang harus melakoni pertandingan dari babak pertama pun akan melewati jalan yang terjal dan panjang.
Mimpi STY Bawa Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026, Simak Jalan Terjal yang Harus Dilalui Asnawi Cs
Timnas Indonesia Amburadul di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Asisten STY Minta Jangan Hujat Asnawi Cs
Namun, apakah mungkin timnas Indonesia bisa lolos ke Piala Dunia 2026? Tentu saja bisa.
Hal itu tergantung dengan performa apik Skuad Garuda dan keburuntungan dalam hal drawing di setiap babaknya.
Selain itu, Timnas Indonesia juga menujukkan progres yang positif setelah melakoni dua pertandingan uji coba pada FIFA Matchday Juni 2023.
Meski hanya mampu meraih imbang 0-0 dengan Palestina dan Kalah 0-2 melawan Argentina, pertahanan Timnas Indonesia tampil solid.
Lini belakang Timnas Indonesia yang dihuni oleh Jordi Amat cs itu berhasil menahan serangan tim nomor satu dunia.
Berikut pembagian pot drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: