News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Major League Soccer

Inter Miami Beri Kode Pemain Baru, Lionel Messi Akhirnya Punya Teman dari Barcelona

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Inter Miami mengunggah sebuah kode pemain anyar di instagram pribadinya, pada Sabtu (24/6/2023) pagi WIB.

TRIBUNNEWS.COM - Klub asal Major League Soccer (MLS), Inter Miami mengunggah sebuah kode pemain anyar di instagram pribadinya, pada Sabtu (24/6/2023) pagi WIB.

Unggahan Inter Miami hanya sebuah huruf 'Busi" tanpa ada tambahan caption apapun.

Hal ini menimbulkan banyak spekulasi liar tentang kode nama pemain anyar Inter Miami.

Baca juga: Tujuan Lionel Messi ke Inter Miami Tercapai, Gareth Bale Ungkap Atmosfer Kompetisi di MLS

Banyak yang menduga kode Inter Miami itu mengarah ke nama Sergio Busquets yang kini berstatus tanpa klub.

Sergio Busquets resmi meninggalkan mantan klubnya Barcelona pada akhir kompetisi musim lalu.

Gelandang senior asal Spanyol itu diprediksi akan menjadi rekan satu tim Lionel Messi.

Apalagi pakar transfer, Fabrizio Romano, sudah mengatakan bahwa Inter Miami dan Busquets telah mencapai kesepakatan.

Pakar transfer dari Italia itu memastikan Busquets sudah resmi menjadi pemain Inter Milan dan tinggal menunggu diperkenalkan.

Gabungnya Busquets bisa berdampak baik bagi Messi yang kembali bereuni setelah terakhir di Barcelona.

Baik Busquets maupun Messi bisa saling membantu dalam proses adaptasi.

Gelandang Spanyol Barcelona Sergio Busquets (2L) berbicara dengan wasit Spanyol Mateu Lahoz selama pertandingan sepak bola Liga Spanyol antara FC Barcelona dan RCD Espanyol di stadion Camp Nou di Barcelona pada 31 Desember 2022. Pau BARRENA / AFP (Pau BARRENA / AFP)

Debut Lionel Messi

Pemilik tujuh Ballon d'Or itu pindah ke Inter Miami setelah dua musim membela PSG.

Keputusan Lionel Messi meneruskan karier di Inter Miami membuat beberapa klub yang menginginkannya harus gigit jari.

Dengan kepindahan tersebut, pamor Inter Miami juga akan naik karena adanya Lionel Messi.

Buktinya Inter Miami menaikkan harga tiket saat Lionel Messi berpeluang debut.

Laporan dari Daily Star menyebut tiket termurah dijual senilai 1.065 dolar AS atau Rp 15,9 juta.

Adapun kelas premium dibanderol 10 ribu dolar AS (Rp 149,5 juta).

Nominal tersebut sangat jauh dari harga aslinya.

Sebelum kedatangan Messi, tiket bisa didapatkan seharga 22 dolar AS dan paket VIP dilego 49 dolar AS.

Kedatangan Messi memang menciptakan euforia bagi pecinta sepak bola di Amerika Serikat.

Status La Pulga sebagai pemilik tujuh Ballon d'Or dan juara Piala Dunia 2022 menjadi magnet bagi suporter Negeri Paman Sam.

Lionel Messi (Tengah) berhadapan dengan Wasit saat Argentina menghadiri pertandingan persahabatan antara Australia dan Argentina di stadion pekerja di Beijing. Kamis (15 Juni 2023). (Pedro PARDO/AFP) (AFP/PEDRO PARDO)

Pertengahan Juli

Messi diprediksi melakukan debutnya di Inter Miami saat klub MLS itu menjamu Cruz Azul dari Liga MX di Stadion DRV PNK pada 21 Juli.

Duel Inter Miami dengan Cruz Azul merupakan turnamen Piala Liga yang disetujui CONCACAF.

Ini adalah pertandingan yang mempertemukan tim-tim dari MLS dan divisi sepak bola top Meksiko satu sama lain.

Adapun musim reguler MLS yang bisa dimainkan Messi adalah pada 20 Agustus ketika liga kembali dari jeda sebulan.

Messi, yang membawa Argentina menjuarai Piala Dunia tahun lalu, diperkirakan akan memberikan pengaruh besar pada permainan sepak bola di Amerika Serikat dengan kedatangannya.

Inter Miami telah melihat pertumbuhan besar-dalam jejak media sosial sejak berita peresmian Messi.

Bahkan menurut Sportico, permintaan tiket musiman untuk Inter Miami juga meningkat drastis 10 kali lipat dari yang bisa dipenuhi tim.

Analis sepak bola Taylor Twellman juga menyatakan optimisme bahwa kedatangan Messi akan memacu ESPN untuk kembali meliput MLS.

The Worldwide Leader tidak memiliki hak untuk menyiarkan pertandingan MLS, tetapi Twellman, yang merupakan salah satu suara sepak bola terbaik di ESPN selama 13 tahun, percaya bahwa sekarang akan sulit untuk diabaikan.

"Pusat Olahraga akan 1000 persen berbicara tentang Messi ketika itu adalah bagian dari bahasa sehari-hari dunia olahraga," kata Twellman yang dikutip dari laman NYP.

"Scott Van Pelt dengan Stanford Steve, mereka 1.000 persen akan melakukan peliputan."

"Saya pikir program SportsCenter setiap malam akan menunjukkan informasi itu."

"Mereka mungkin tidak memiliki waktu untuk membicarakannya, tetapi dia sangat pantas menjadi bagian dari pertunjukan," tandasnya.

Seorang penggemar (Tengah) memeluk pemain Argentina Lionel Messi (kanan) selama pertandingan sepak bola persahabatan antara Australia dan Argentina di Stadion Buruh di Beijing pada 15 Juni 2023. Pedro PARDO / AFP (Pedro PARDO / AFP)

Bocoran Detail Kontrak Lionel Messi

Spesifik kontrak Lionel Messi dengan MLS 'Inter Miami menjadi fokus saat kedua belah pihak semakin dekat untuk menyelesaikan kesepakatan.

Laporan Sportico menyebutkan bahwa Inter Miami dan Messi bakal mencapai kesepakatan sekitar 150 juta us dollar.

Nominal itu meliputi gaji, bonus penandatanganan dan ekuitas dalam tim hingga musim 2025 dengan opsi musim berikutnya.

Perjanjian bagi hasil dengan Adidas, Apple, dan Fanatics, yang semuanya adalah mitra MLS, tidak termasuk dalam angka awal.

Kesepakatan baru Messi akan menambah kekayaannya yang sudah sangat besar.

Dia menduduki peringkat kedua dalam daftar atlet dengan bayaran tertinggi versi Forbes tahun 2023 dengan pendapatan tahunan $130 juta—setengahnya di lapangan dan setengah lagi sebagai sponsor.

Messi resmi menjadi agen bebas pada akhir bulan ini ketika kontraknya di Paris Saint-Germain Prancis habis.

Dia mengatakan pada 7 Juni bahwa dia telah memilih Inter Miami daripada tawaran luar negeri lainnya, termasuk laporan $400 juta per tahun untuk bermain di Al Hilal Arab Saudi.

(Tribunnews.com/Ipunk)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini