News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Dunia U17 2023

Seleksi Pemain Timnas U17 Indonesia untuk Piala Dunia U17 Mulai Besok, Dipimpin Bima Sakti

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti saat diwawancarai di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Kamis (1/6/2023). Tatap Piala Dunia U17 2023, proses seleksi pemain Timnas U17 Indonesia bakal dilakukan mulai besok dan dipimpin langsung oleh Bima Sakti.

TRIBUNNEWS.COM - Tatap Piala Dunia U17 2023, tim pelatih Timnas U17 Indonesia langsung bergerak cepat dalam hal mencari pemain.

Diketahui, Timnas U17 Indonesia mengisi satu slot peserta Piala Dunia U17 2023 dengan status tuan rumah.

Dan kini, proses seleksi pemain Timnas U17 Indonesia untuk Piala Dunia U17 bakal bergulir.

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti dan Pemain Timnas Indonesia U-17, Iqbal Gwijangge saat konferensi pers di kawasan Bogor, Jawa Barat, Jumat (30/9/2022). Tatap Piala Dunia U17 2023, proses seleksi pemain Timnas U17 Indonesia bakal dilakukan mulai besok dan dipimpin langsung oleh Bima Sakti.(tribunnews.com/alfarizyAF)

Baca juga: JIS Jadi Opsi Venue Piala Dunia U17 2023, Begini Tanggapan Menpora

Diwartakan Tribunnews sebelumnya, seleksi pemain Timnas U17 Indonesia akan digelar selama tiga hari, mulai Rabu (5/7/2023) hingga Jumat (7/4/2023).

Kepastian tersebut disampaikan langsung oleh anggota Komite Eksekutif PSSI, Arya Sinulingga.

Proses seleksi pemain Timnas U17 Indonesia langsung dipimpin oleh pelatih skuad Garuda Muda, Bima Sakti.

Namun, Bima tak sendiri, ia bakal ditemani oleh Dennis Wise selaku Direktur Teknik (Dirtek) Garuda Select.

“Timnas besok tanggal 5, 6, 7 ada seleksi ya, itu kerja sama dengan Garuda Select. Itu mas Bima Sakti bersama Dennis Wise akan seleksi dan memilih pemain untuk U-17 juga,” kata Arya saat ditemui di Stadion JIS, Sunter, Jakarta Utara, Selasa (4/7/2023).

Nantinya, para pemain yang terpilih di proses seleksi tiga hari tersebut akan mengikut pemusatan latihan (TC) pada minggu kedua bulan Juli.

Selain itu, proses seleksi juga akan dilakukan di sembilan sampai 10 wilayah.

Namun, Arya belum menjelaskan secara detail terkait jadwal seleksi yang akan bergulir di daerah.

“Ada juga yang dari tim sebelumnya (Gwijangge dkk). Kemudian yang ketiga kita akan bikin seleksi di 9 sampai 10 wilayah di Indonesia, dalam waktu dekat,” sambungnya.

Lebih lanjut, Arya membeberkan jika PSSI juga memberikan kesempatan bagi pemain keturunan Indonesia yang mempunyai kualitas untuk bisa ikut seleksi.

Para pemain yang telah lolos seleksi nantinya akan menjalani pemusatan latihan (TC) di Eropa selama dua bulan.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini