News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Liga 1 - Persib Bandung Diterpa Kabar Buruk Jelang Hadapi Arema FC

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tyronne del Pino hadir dalam sesi Pemusatan Latihan (TC) Persib Bandung di Yogyakarta menjelang Liga 1 2023/2024 digulirkan.

TRIBUNNEWS.COMĀ - Persib Bandung diterpa kabar buruk menjelang lawatan ke markas Arema FC pada pekan kedua Liga 1 2023/2024.

Debutan baru Persib, Tyronne del Pino harus dibekap cedera selepas laga perdana.

Tyronne del Pino diperkirakan absen saat lawatan Persib ke Arema FC akhir pekan ini.

Jadwal Arema FC vs Persib akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar pada Jumat, 6/7/2023.

Baca juga: Tiga Masalah Berat Luis Milla di Persib pada Awal Musim Liga 1 2023, Bisa Berujung Pemecatan?

Tyronne del Pino hadir dalam sesi Pemusatan Latihan (TC) Persib Bandung di Yogyakarta menjelang Liga 1 2023/2024 digulirkan. (www.persib.co.id)

Cedera yang diderita Tyronne del Pino hadir saat laga pembuka Persib kontra Madura United, Minggu (2/7).

Persib yang sedang tertinggal kala itu, memasukan Tyronne del Pino pada detik pertama babak kedua.

Tyronne del Pino menggantikan Beckham Putra sebagai gelandang serang.

Namun, baru bermain selama kurang lebih 26 menit, ia harus ditarik keluar.

Tampaknya Tyronne del Pino mendapatkan cedera pada bagian kaki kanannya.

Luis Milla menarik keluar Tyronne del Pino pada menit ke-71.

Ezra Walian yang dipercaya Milla untuk mengisi posisi dari Tyronne del Pino.

Alhasil usaha Persib mengejar ketertinggalan sukses.

Maung Bandung memaksa imbang Madura United dengan skor 1-1 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Kondisi Terkini Tyronne del Pino

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini