Sebanyak 18 tim peserta kualifikasi di putaran pertama telah dibagi menjadi dua kelompok (Pot 1 dan Pot 2).
Masing-masing tim dari kedua pot tersebut bakal diundi untuk saling berpasangan atau berhadapan dengan format dua leg (kandang/tandang).
Di kualifikasi putaran pertama ini, Timnas Indonesia masuk ke dalam Pot 1 karena memiliki ranking FIFA yang lebih baik dibanding tim lainnya.
Skuad Garuda berpotensi menghadapi tim-tim dari Pot 2 seperti Makau, Laos, Brunei, Timor Leste dan Guam.
Sesuai jadwal, drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 akan dilakukan pada Kamis (27/7/2023) di Gedung AFC, Kuala Lumpur, Malaysia.
Berikut pembagian pot undian Kualifikasi Putaran Pertama Piala Dunia 2026 zona Asia:
POT 1
Indonesia, Taiwan, Maladewa, Yaman, Afghanistan, Singapura, Myanmar, Nepal, Kamboja
POT 2
Makau, Mongolia, Bhutan, Laos, Bangladesh, Brunei, Timor Leste, Pakistan, Guam
Nantinya, sembilan tim yang berhasil menang di kualifikasi putaran pertama akan bergabung dengan 27 peserta lain dan melanjutkan kualifikasi putaran kedua kedua.
(Ragil Darmawan/SuperBAll)