TRIBUNNEWS.COM - Pemain kelahiran Jakarta, Usman Diarra dirumorkan akan segera merapat ke Bhayangkara FC musim ini.
Sebelumnya, Usman Diarra telah resmi berpamitan dengan klub asal Taiwan, Hang Yuan FC.
Usman Diarra mencetak sejarah baru dengan menjadi pemain Indonesia pertama yang mentas di kompetisi Liga Taiwan.
Debutnya di Hang Yuan FC terjadi saat laga tandang melawan Taicheng Lions, 19 April 2023 silam.
Kini kontrak Usman Diarra telah habis per 10 Juni 2023.
Setelah berstatus bebas transfer, Usman Diarra dikabarkan kembali berkarier di Indonesia.
Ia dikabarkan memilih berlabuh ke Bhayangkara FC.
Baca juga: Bhayangkara FC Tawarkan Gaji Fantastis untuk Boyong Top Skor Liga Belanda, Thomas Verheydt
Rumor tersebut juga dibagikan situs Transfermarkt dengan peluang 73 persen Usman Diarra kembali ke Bhayangkara FC.
Dikatakan kembali karena sebelumnya Usman Diarra pernah bergabung dengan Bhayangkara FC namun di kategori usia muda.
Pada 2017, Usman Diarra bergabung dengan Bhayangkara FC Youth hingga 2018.
Sebelumnya, Usman Diarra pulang ke Tanah Air dan berlatih bersama PSIS Semarang.
CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi menyebut Usman Diarra adalah pemain Mahesa Jenar sejak lama.
"Dia itu sudah menjadi pemain PSIS sejak lama. Tapi beberapa waktu lalu dia abroad."
"Setelah abroad, dia mau main di Indonesia. Posisinya memang sudah pemain kita," ungkap Yoyok Sukawi, dikutip dari Tribun Jateng.
Di sisi lain, Usman Diarra akan hadir menjalani latihan bersama skuad asuhan Gilbert Agius dalam waktu dekat.
"Tapi tidak tahu apakah pelatih butuh Usman atau tidak."
"Kalau tidak akan kita pinjamkan seperti tahun lalu dia main di Liga 2," kata CEO Yoyok Sukawi.
Baca juga: Usman Diarra, Pemain Indonesia yang Buat Sejarah Baru di Liga Taiwan
Hingga artikel ini ditayangkan, belum ada perkenalan resmi dari Bhayangkara FC atau konfirmasi dari Usman Diarra.
Jika Usman Diarra ingin bertahan di PSIS Semarang-pun ia akan kesulitan mendapatkan posisi utama.
Mengingat ada sederet pemain yang sudah mengisi pos depan.
Di antaranya Carlos Fortes, Vitinho, Taisei Marukawa, Gali Freitas, Rifki Suryawan, Rizky Dwi, Riyan Ardiansyah, dan Muhammad Akrom.
Profil Usman Diarra
Nama: Aidil Usman Diarra
Tanggal lahir: 31 Januari 1998
Tempat lahir: Jakarta
Usia: 25 tahun
Tinggi: 1,8 meter
Kewarganegaraan: Indonesia, Mali
Posisi: penyerang-depan-tengah
Kaki terkuat: kanan
Agen pemain: Ressy Enterprise
Klub saat ini: New Taipei City Huang Yuan FC
Bergabung: 4 Februari 2023
Kontrak berakhir: 10 Juni 2023
Nilai pasaran saat ini: Rp 434,54 juta.
Deretan klub:
Villa 2000
Bhayangkara FC U19
Persikabo
Persik Kediri
Persikota
PSKC Cimahi
Kalteng Putra
Nusantara United
Hang Yuan FC. (*)
(Tribunnews.com/ Siti N/ TribunJateng.com/ Franciskus Ariel Setiaputra)