PSSI sedang menatap jadwal Timnas Indonesia U23 yang berdekatan dengan FIFA Matchday September.
Timnas Indonesia U23 akan memainkan Piala AFF U23 2023 dan Kualifikasi Piala Asia U23 2024 secara berurutan.
Jadwal Piala AFF U23 berlangsung pada 17-26 Agustus 2023 di Thailand.
Sedangkan Kualifikasi Piala Asia U23 tepat bergulir bersamaan dengan FIFA Matchday September, yakni pada tanggal 4-12 September 2023 mendatang.
Timnas Indonesia U23 juga menyandang predikat tuan rumah kualfikasi.
Sehingga PSSI harus menitik beratkan fokus kepada level yang lebih junior.
Hal tersebut terlihat dengan penunjukan kembali Shin Tae-yong untuk membesut Timnas Indonesia U23.
Posisi tersebut menggantikan Indra Sjafri yang diberi beban tugas untuk lebih fokus kapada Timnas Indonesia U20.
Indra Sjafri tetap berkompetisi pada level U23 (Asian Games 2023), namun berbekal skuad U20.
Meskipun belum ada lawan, Erick Thohir tetap menegaskan tetap ada dua pertandingan level senior.
Sehingga Timnas Indonesia senior tetap berlaga di tengah fase Kualifikasi Piala Asia U23 di Stadion Manahan, Surakarta.
"Jadi nanti di AFC U-23 September ada dua pertandingan," ucap Erick Thohir dilansir melalui Bola Sports, Kamis (6/7/2023).
"Mumpung ada hari kosong bisa diisi timnas senior untuk uji coba," sambung Erick Thohir.
Namun, Erick Thohir belum membuka siapa lawan Timnas Indonesia.