Ten Hag nampaknya memprioritaskan kiper buangan yang musim lalu tersisih dari skuad MU.
Ia adalah Dean Henderson yang dipinjamkan ke Nottingham Forets.
Kiper berusia 26 tahun itu tampil bersama Nottingham sebanyak 20 kali.
Sedikitnya penampilan Henderson tak lain karena mengalami cedera paha.
Walhasil, Henderson melewatkan banyak pertandingan dan posisi kiper Nottingham digantikan Keylor Navas.
Adapun kontribusi Henderson untuk Nottingham yakni membuat 6 clean sheet dan 31 kali kebobolan.
"Tentu saja. Saya mengikutinya (Henderson -red) sepanjang musim lalu," buka Ten Hag dikutip dari lamanĀ Mirror.
"Tentu penjaga gawang adalah posisi kunci, tapi saya senang dengan pemain yang kami miliki sekarang."
"Anda tidak pernah tahu dengan transfer, tapi kami sedang mengusahakannya," ungkapnya.
Lebih Jago
Apabila Manchester United mampu merealisasikan Onana sebagai pengganti De Gea, maka keputusan itu adalah tepat.
Menurut The Independent, Onana memiliki statistik lebih baik ketimbang dari De Gea.
Termasuk soal tingkat keberhasilan penyelamatan De Gea sebesar 69,7 persen lebih rendah dari Onana (73,8 persen) di Serie A musim 2022/23.
Jumlah itu bisa membuktikan bahwa kiper berusia 27 tahun itu mempunyai peran besar di pertahanan Inter Milan.