News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Italia

Liga Italia - Lukaku Bukan yang Pertama Termakan Omongan Sendiri jika Gabung Juventus

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penyerang Inter Milan Romelu Lukaku (Tengah) merayakan setelah mencetak gol selama pertandingan sepak bola leg pertama semifinal Piala Italia antara Juventus dan Inter Milan pada 4 April 2023 di Stadion Allianz di Turin. Nama Romelu Lukaku mendadak masuk dalam radar pemain incaran Juventus di bursa transfer musim panas 2023 ini. Lukaku bukanlah orang pertama yang mencela Juventus hanya untuk bergabung dengan mereka setelahnya. Capello, Higuan dan Sarri juga melakukannya. Marco BERTORELLO / AFP

"Jika Juventus atau AC Milan akan memanggil saya di masa depan? Tidak pernah, tidak pernah," kata Lukaku kala itu, seperti dikutip dari Talksports.

"Sekali lagi, tidak pernah. Itu tidak akan pernah terjadi."

"Juventus menginginkan saya sebelum Inter, tetapi ketika Conte bergabung dengan Inter, prioritas saya adalah bergabung dengan mereka. Di Italia, hanya ada Inter untuk saya," ujar Lukaku.

Penyerang Inter Milan Romelu Lukaku (Tengah) merayakan setelah mencetak gol selama pertandingan sepak bola leg pertama semifinal Piala Italia antara Juventus dan Inter Milan pada 4 April 2023 di "Stadion Allianz" di Turin. Marco BERTORELLO / AFP (MARCO BERTORELLO / AFP)

Baca juga: Nasib Pelik Inter Milan: Sudah Gagal Gaet Lukaku, Bintang Muda Arsenal Malah Terlalu Mahal

Tentu, jika kini Lukaku memustuskan untuk bergabung dengan Juventus, maka ia akan termakan dengan omongannya sendiri.

Namun demikian, Lukaku bukanlah orang pertama yang mencela Juventus di depan umum hanya untuk bergabung dengan mereka setelahnya.

Ada beberapa nama yang pernah berkata sedemikian rupa, mencela Juventus, namun pada akhirnya mereka juga bergabung dengan raksasa Turin itu.

Pertama adalah Fabio Capello. Pelatih yang kini berusia 77 tahun ini pernah menjadi juru taktik AS Roma pada 1999-2004 silam.

Capello yang melatih di Juventus pada 2004-2006 sebelumnya juga menyatakan tidak akan menjadi pelatih dari Bianconeri.

Namun pada akhirnya pelatih kelahiran Pieris 18 Juni 1946 ini merapat dan memberikan dua gelar Serie berturut-turut, namun kemudian dicopot lantaran Juve terkena skandal Calciopoli.

Selain itu, ada pula Gonzalo Higuan dan Murizio Sarri yang menyatakan hal serupa, yakni tak akan ke Juventus, ketika mereka di Napoli.

Striker itu akhirnya bergabung dengan Bianconeri pada 2016 setelah berselisih dengan presiden klub Aurelio De Laurentiis.

Adapun Sarri, dia meninggalkan Partenopei pada 2018 dan menghabiskan satu musim di Chelsea sebelum kembali ke semenanjung melalui gerbang Juve.

Di Juventus, kebersamaan Napoli hanya satu musim dan turut mempersembahkan sebiji trofi Serie A.

Penyerang Belgia Inter Milan Romelu Lukaku melakukan selebrasi setelah membuka skor pada pertandingan sepak bola Serie A Italia Inter Milan vs Sassuolo pada 7 April 2021 di stadion San Siro di Milan. Isabella BONOTTO / AFP (Isabella BONOTTO / AFP)

(Tribunnews.com/Tio)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini