News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Era Sir Alex Ferguson Menolak Punah, Jonny Evans Kembali ke Pelukan Manchester United

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penampilan Jonny Evans saat bermain bersama Manchester United di laga pramusim 2023/24 kontra Lyon, Rabu (19/7/2023). Era Sir Alex menolak punah, Jonny Evans kembali tampil di laga pramusim Manchester United kontra Lyon pada hari Rabu (19/7/2023) malam WIB.

"Kami tahu Evans sangat berpengalaman dan sosok yang punya kepribadian baik dan otoritas besar."

"Evans bisa membantu pemain muda. Ini sama-sama menguntungkan kedua pihak," jelas Ten Hag.

Diketahui, Evans merupakan jebolan dari akademi Manchester United.

Evans masuk tim muda MU pada tahun 2004.

Sementara debut di tim utama Setan Merah diketahui Evans tampil pada laga melawan Coventry City di Piala FA.

Atas penampilannya yang cukup memukau, akhirnya Sir Ales Ferguson yang kala itu melatih MU mempercayai Evans mengawal lini belakang.

Memasuki jendela transfer musim panas 2015, Evans akhirnya berpisah dari Man United karena sulitnya menembus skuad utama.

Akhirnya Evans dijual ke West Bromwich Albion.

Bersama Setan Merah, Jonny Evans mencatatkan caps sebanyak 198 dan tujuh gol selama tujuh musim.

Selama tujuh musim itu Jonny Evans berhasil mempersembahkan gelar sebanyak 11 kali untuk Manchester United.

Sementara torehan terbaiknya saat menjuarai Liga Champions 2007/08 saat skuad tersebut masih dihuni Cristiano Ronaldo.

(Tribunnews.com/Ali)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini