"Biaya senilai 27/28 juta Euro disepakati dengan Rennes."
"Tes medis sudah dibooking."
"Kesepakatan jangka panjang juga sudah disepakati."
"Selanjutnya, Ugochukwu bisa saja dipinjamkan ke Strasbourg atau bertahan di Chelsea," pungkasnya.
Ini adalah kali kesekian Chelsea mendatangkan pemain muda.
Chelsea nampaknya masih terus konsisten dengan kebijakan tersebut.
Tentu saja, The Blues tak cuma mendatangkan pemain muda untuk memperkuat tim.
Mereka juga sukses membujuk beberapa bintang beken untuk bermain di Stamford Bridge musim depan.
Christopher Nkunku menjadi salah satu nama yang mencuri perhatian.
Kiprahnya yang luar biasa bersama RB Leipzig membuat kariernya di Chelsea cukup dinantikan.
(Tribunnews.com/Guruh)