News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Persija Kian Perkasa: Badai Cedera Mulai Berakhir, Marko Simic dan Hansamu Siap Bergabung

Penulis: Alfarizy Ajie Fadhillah
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Aksi kreatif The Jakmania menampilkan koreografi karakter anime Dragon Ball, Goku, pada pertandingan liga 1 Persija Jakarta melawan Persebaya di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Minggu (30/7/2023). Persija Jakarta berhasil memenangkan pertandingan dengan skor tipis 1-0. TRIBUNNEWS/HERUDIN

Badai Cedera Persija Mulai Berakhir, Marko Simic dan Hansamu Siap Bergabung dengan Tim

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alfarizy AF

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Badai cedera yang mendera Persija Jakarta pada beberapa laga terakhir kini mulai berakhir.

Seperti diketahui, setidaknya ada dua pemain Macan Kemayoran yang harus menepi dari lapangam hijau karena cedera.

Pemain itu adalah Hansamu Yama di posisi bek tengah dan Marko Simic di posisi striker Persija.

Baca juga: Persija Bungkam PSS Sleman Si Jago Kandang, Thomas Doll Sudah Temukan Gaya Permainan Fantastis

Kabar tersebut dikatakan langsung oleh Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, dalam konferensi pers usai pertandingan kontra PSS Sleman, Jumat (4/8/2023).

"Kami menunggu Marko (Simic), mungkin dia bisa bergabung dengan tim pekan depan," kata Thomas Doll.

"Hansamu juga akan kembali, kami berharap juga tidak ada cedera serius dengan Witan," imbuhnya.

Thomas Doll pun antusias menyambut kembali para pemain utamanya ke skuad Macan Kemayoran jelang pertandingan pekan ketujuh.

"Senang ketika semuanya ada di sini, semua pemain dalam kondisi baik, banyak pemain yang tidak melakukan persiapan dengan baik karena mereka cedera ataau datang terlambat," ucap pelatih asal Jerman itu.

"Itulah mengapa saat ini penting untuk kami tidak kehilangan poin dan saya senang sekarang kami di jalan yang tepat," jelasnya.

Hansamu sebelumnya mengalami cedera dalam laga pekan ketiga ketika Persija menjamu Bhayangkara FC di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (16/7/2023).

Hansamu Yama keluar pada menit ke-28 saat pertandingan masih berkedudukan 1-1.

Pemain kelahiran Mojokerto itu ditarik keluar digantikan Witan Sulaeman.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini