TRIBUNNEWS.COM- Mantan pemain Arsenal, Lee Dixon memuji aksi pencetak gol Man City, Cole Palmer di ajang Community Shield pada Minggu (6/8/2023).
Menurut Lee Dixon, Cole Palmer gelandang berusia 21 tahun itu adalah pengganti siap pakai dari Riyad Mahrez yang hengkang ke Liga Arab Saudi.
"Betapa berbakatnya orang ini. Mahrez pergi, apakah ada peluang bagi Cole Palmer untuk jadi pengganti? Dia sudah mengambil peluang itu di Wembley tadi.
Ada kesempatan bagus, dia langsung mengambilnya. Thomas Partey mengira bisa menaklukkannya. Tapi Cole Palmer bisa mengalahkannya," kata Dixon di Daily Mail.
Palmer masuk di menit ke-64 menggantikan Erling Haaland. Pelatih Pep Guardiola memberi sedikit pesan untuknya.
"Pep mengatakan kepada saya untuk menjadi diri saya sendiri, ketika saya masuk ke dalam, saya melihat ada celah di sudut jauh, dan untungnya tendangan saya masuk," ujarnya.
Pemain berusia 21 tahun ini diisukan akan dipinjamkan ke tim lain musim panas ini. Tapi dia menyiratkan tekad untuk bertahan di City.
"Harus melihat apa rencananya untuk musim depan, lihat di mana saya bermain dan mudah-mudahan bermain sebanyak mungkin di sini," katanya.
“Mudah-mudahan kami bisa memenangkan treble lagi tapi itu akan menjadi tugas yang sulit. Para pemain sangat tajam dalam latihan dan mudah-mudahan kami bisa mengulanginya lagi," ujar Palmer. (Tribunnews/den)