TRIBUNNEWS.COM - Berikut link live streaming tv online untuk pertandingan pekan pertama Liga Inggris antara Chelsea vs Liverpool.
Big match Liga Inggris mempertemukan Chelsea vs Liverpool di Stadion Stamford Bridge, Minggu (13/8/2023) kick-off jam 22.30 WIB.
Keseruan Chelsea dan Liverpool saling sikut demi mengamankan hasil manis perdana Liga Inggris musim ini, dapat disaksikan via platform live streaming Vidio.com.
Baca juga: Fakta Big Match Liga Inggris Chelsea vs Liverpool: Prediksi Skor, Susunan Pemain & Live Streaming
Live Streaming Chelsea vs Liverpool
Link Pantau Hasil Chelsea vs Liverpool
Preview Chelsea vs Liverpool
Pertandingan ini jadi awal untuk kedua tim memulai misi bangkit setelah melalui musim lalu dengan buruk
Terutama Chelsea yang finis di luar 10 besar dengan segala permasalahan yang dialami sepanjang musim.
Padahal mereka sudah berinvestasi besar dan melakukan dua kali pergantian manajer.
Kini di bawah manajer baru Mauricio Pochettino, Chelsea memulai lembaran baru dan bertekad untuk bisa bangkit. Tiga poin jadi harga mati di pertandingan ini.