TRIBUNNEWS.COM - Kemenangan dan kelolosan Inter Miami ke babak semifinal Piala Liga Amerika Serikat dirayakan meriah oleh Lionel Messi.
Tentunya Lionel Messi tak sendirian dalam merayakan keberhasilan Inter Miami menang atas Charlotte (12/8/2023).
Lionel Messi merayakan kemenangan Inter Miami tersebut bersama sosok-sosok yang tak asing baginya.
Baca juga: Beda dari Cristiano Ronaldo, Lionel Messi Sukses Naikkan Derajat Rekannya di Inter Miami
Messi bersama-sama dengan Sergio Busquets, Jordi Alba dan David Beckham kompak berpesta pora merayakan kemenangan Inter Miami.
Tak lupa pula, mereka mengajak pasangan masing-masing dalam perayaan ini.
Dikutip dari Daily Mail, Messi cs mendatangi sebuah restoran Jepang yang ada di Miami untuk makan malam bersama.
Pesta tersebut berlangsung meriah dengan Messi dkk nampak bersuka cita di tempat tersebut.
Tak lupa, mereka juga berfoto bersama untuk mengabadikan momen.
Messi bersama Beckham, Alba dan Busquets semringah saat berfoto bersama.
Demikian pula dengan pasangan mereka yang juga melakukan foto bersama.
Di sana, rombongan Messi dan Beckham dijamu oleh David Grutman.
Messi jelas memiliki hak untuk merayakan kelolosan ke Piala Liga Amerika Serikat.
Pasalnya, ia dan tim nyaris dibuat frustasi saat menghadapi lawan yang berbeda di babak sebelumnya.
Untungnya, Messi mengambil alih kendali dan menjadi inspirasi dalam kemenangan Inter Miami.
Kini, Inter Miami menatap babak semifinal Piala Liga Amerika Serikat.
Di bawah kepemimpinan Messi, mereka makin optimis untuk bisa melanjutkan hasil positif.
Apalagi, pemain berjuluk La Pulga itu ikut mencetak gol yang berkontribusi bagi tim.
Bahkan saat ini, ia langsung memimpin top skor Piala Liga dengan capaian 8 gol dari lima pertandingan.
Kondisi tersebut justru berbanding terbalik ketimbang sebelum hadirnya Lionel Messi di Inter Miami.
Tercatat, dari 13 pertandingan terakhir sebelum Messi datang, Inter Miami hanya mampu meraih 2 kemenangan, 3 hasil seri, dan 8 kekalahan.
Sehingga tidak dipungkiri lagi, hadirnya pemain asal Argentina terbukti mampu menyulap performa Inter Miami saat ini.
Rapor Messi di Inter Miami
Jumlah pertandingan: 5
Jumlah kemenangan: 5
Jumlah gol: 8
Jumlah assist: 1
Statistik Tiap Pertandingan
(22/07/2023) Cruz Azul 1-2 Inter Miami : Lionel Messi cetak 1 gol
(26/07/2023) Inter Miami 4-0 Atlanta United : Lionel Messi cetak 2 gol dan 1 assist
(03/08/2023) Inter Miami 3-1 Orlando City : Lionel Messi cetak dua gol
(07/08/2023) FC Dallas vs Inter Miami : Lionel Messi cetak dua gol
(12/08/2023) Inter Miami vs Charlotte FC : Lionel Messi cetak 1 gol
Daftar Top Skor Piala Liga Amerika
8 Gol - Lionel Messi (Inter Miami)
7 Gol - Bongokuhle Hlongwane (Minnesota United FC)
5 Gol - Denis Bouanga (Los Angeles FC)
5 Gol - German Berterame (CF Monterrey)
4 Gol - Robert Taylor (Inter Miami)
(Tribunnews.com/Guruh/Hafidh)