Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Ranking FIFA Terbaru Hari Ini: Timnas Indonesia Meroket Dekati 20 Besar Asia, Nigeria Paling Apes

Simak update ranking FIFA yang resmi dirilis per hari ini, Kamis (28/11/2024). Timnas Indonesia meroket dekati 20 besar Asia, Nigeria buntung.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in Ranking FIFA Terbaru Hari Ini: Timnas Indonesia Meroket Dekati 20 Besar Asia, Nigeria Paling Apes
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Ekspresi kegembiraan pesepak bola Timnas Indonesia usai mengalahkan Timnas Arab Saudi dalam laga Grup C Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (19/11/2024). Dalam pertandingan tersebut Timnas Indonesia mengalahkan Timnas Arab Saudi dengan skor 2-0. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

TRIBUNNEWS.COM - Simak update ranking FIFA yang secara resmi telah dirilis per hari ini, Kamis (28/11/2024).

Timnas Indonesia menjadi salah satu negara yang mengalami kenaikan signifikan di ranking FIFA edisi terbaru.

Kemenangan atas Arab Saudi menjadi kunci meroketnya ranking FIFA Timnas Indonesia pada edisi update kali ini.

Kenaikan drastis yang dirasakan Timnas Indonesia pun membuat Garuda kian mendekati ranking 20 besar Asia.

Sementara, Nigeria yang merupakan negara Afrika dinyatakan sebagai negara paling buntung alias apes nasibnya.

Bagaimana tidak, hasil negatif beruntun yang didapat Nigeria pada FIFA Matchday edisi November 2024 membuat peringkat negara tersebut anjlok.

Setidaknya Nigeria harus mengalami penurunan delapan tingkat akibat hasil buruk di FIFA Matchday kali ini.

Berita Rekomendasi

Nigeria yang awalnya menempati posisi ke-36 dengan jumlah 1503.29 poin harus rela turun ke urutan ke-44 dengan 1482.23 poin.

Baca juga: Negara Afrika Panen Poin di Ranking FIFA November, Timnas Indonesia Meroket Berkat Arab Saudi

Dilansir laman FIFA, Timnas Indonesia mendapat tambahan poin lumayan setelah melakoni dua laga sulit jumpa Jepang dan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 ronde ketiga pada FIFA Matchday bulan ini.

Sempat dibantai Jepang dengan skor 4-0, Timnas Indonesia bangkit saat melibas Arab Saudi pada laga berikutnya.

Kemenangan dua gol tanpa balas disegel Garuda saat menjamu Arab Saudi di kandang, Selasa (19/11/2024).

Brace gol Marselino Ferdinan pun mengunci tiga poin perdana Garuda di ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Asa Timnas Indonesia untuk bisa lolos ke Piala Dunia 2026 pun kembali terbuka lebar setelah kemenangan itu.

Lebih dari itu, Timnas Indonesia juga merasakan kenaikan signifikan di ranking FIFA setelah hasil tersebut.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas