TRIBUNNEWS.COM - Simak hasil Philadelphia Union vs Inter Miami dalam lanjutan semifinal Piala Liga Amerika, Rabu (16/8/2023) pagi WIB.
Berlangsung di Subaru Park Stadium, laga Philadelphia Union vs Inter Miami berakhir dengan skor 1-4.
Pada pertandingan ini, Inter Miami langsung mencetak gol cepat melalui sepakan Josef Martinez pada menit ke-3.
Kemudian gol kedua Inter Miami dicetak oleh Lionel Messi pada menit ke-19.
Berawal dari umpan Josef Martinez, Lionel Messi langsung berlari menyusuri tengah lapangan dan melepaskan tembakan jarak jauh dari jarak 30 meter.
Gol tersebut membuat Lionel Messi telah mencetak 9 gol dalam 6 laga bersama Inter Miami.
Sedangkan gol lainnya Inter Miami dicetak oleh, Jordi Alba (45+2), dan David Ruiz (84').
Adapun gol balasan tuan rumah dicetak oleh Alejandro Bedoya pada menit ke-73.
Atas kemenangan ini, Lionel Messi dan kolega berhak melaju ke babak final Piala Liga Amerika.
Di final nanti, Inter Miami akan menghadapi pemenang laga Monterrey vs Nashville.
Jalannya Pertandingan
Inter Miami mengawali pertandingan babak pertama dengan sangat nyaman.
Anak asuh Gerardo Martino itu memainkan bola dari kaki ke kaki dan menyusun serangan dari belakang.
Pada menit ke-3, Inter Miami langsung mendapat gol perdananya melalui sepakan Josef Martinez.