TRIBUNNEWS.COM - Simak jadwal pertandingan Piala Liga Amerika Serikat antara Nashville vs Inter Miami.
Duel antara Nashville vs Inter Miami akan dilaksanakan di Stadion Geodis Park pada Minggu (20/8/2023) pukul 08.00 WIB.
Ini akan menjadi kesempatan bagi Lionel Messi dkk untuk mempersembahkan trofi perdana bagi Inter Miami.
Baca juga: Mulusnya Karier Lionel Messi di Inter Miami Bikin Iri, Eks Rekan di Barcelona Ingin Nyusul
Sejak didirikan pada 2018 silam, klub yang dijuluki The Herons itu belum pernah meraih satu pun trofi.
Sementara itu, semenjak kedatangan Lionel Messi, Inter Miami menjalani pertandingan dengan positif.
Mereka mampu meraih enam kemenangan beruntun di Piala Liga Amerika Serikat.
Pada babak semifinal, klub yang dimiliki David Beckham itu menggasak Philadelphia Union dengan skor 1-4.
Ini menunjukkan bahwa Inter Miami sudah mengalami kemajuan pesat selepas mendatangkan beberapa pemain baru.
Padahal sebelum kedatangan Messi, The Herons gagal meraih kemenangan dalam enam pertandingan beruntun.
Kini tinggal satu langkah lagi mereka akan mencatatkan tujuh kemenangan beruntun sekaligus membawa pulang piala jika mampu mengalahkan Nashville.
Skuad Makin Kompetitif
Pelatih Inter Miami, Gerardo Martino, tak hanya punya Lionel Messi sebagai sosok andalan, masih ada Sergio Busquets dan Jordi Alba.
Ketiganya merupakan mantan penggawa Barcelona. Selain itu, Josef Martinez dan Robert Taylor juga menunjukkan tajinya semenjak kedatangan Lionel Messi.
"Leo [Messi], Josef [Martinez], biasanya mereka berpartisipasi [dalam gol]," kata Gerardo Martino dalam konferensi pers pasca-pertandingan melawan Philadelphia Union dikutip dari 90min, Rabu (16/8/2023).